RIAU ONLINE, PEKANBARU - Partai Amanat Nasional (PAN) tampaknya mulai berpasrah diri dalam upaya menagih komitmen Gubernur Riau Syamsuar untuk menjadi ketua DPW PAN Riau sesuai janjinya.
Ketua Umum DPP PAN Zulkifli Hasan menegaskan, pihaknya sekarang menginginkan Syamsuar bisa menjadi gubernur bagi seluruh masyarakat dan seluruh Parpol yang ada di Riau
"Tentu sekarang pak gubernur harus menjadi gubernur rakyat Riau. Soal jadi ketua PAN itu kapan saja," kata Zulhas, Sabtu malam, 27 Oktober 2019.
Bahkan, saat ditanya apakah memang ada komitmen antara Syamsuar dengan dirinya, Zulhas enggan menanggapi.
"Yang paling penting jadilah gubernur seluruh orang Riau yang adil. Gubernurnya PKS, Gubernurnya PAN, Gubernurnya Golkar. Semua rakyat Riau harus dilayani," tuturnya.
Disinggung mengenai Syamsuar yang tak mengenakan jaket PAN seperti kader dan pengurus PAN lainnya, Zulhas menjawab hal yang sama.
"Itu jawabannya sama dengan yang tadi," pungkasnya sambil berlalu.
Untuk diketahui, Syamsuar berjanji akan menjadi ketua DPW PAN Riau jika menjadi Gubernur Riau periode 2018-2023. Hal itu disampaikan Syamsuar saat melamar PAN yang memiliki 7 kursi di DPRD Riau.
PAN pun bersedia memberikan dukungan kepada Syamsuar dan Edy Natar. Berkoalisi dengan PKS dan Nasdem yang masing-masing punya tiga kursi.
Sebagai 'DP' nya, Syamsuar secara resmi hengkang dari partai Golkar dan pindah ke PAN. Sebab, partai Golkar saat itu memastikan mengusung Arsyadjuliandi Rachman untuk maju di Pilgubri 2018.
Adapun dalam acara orientasi dan rapat koordinasi fraksi PAN se provinsi Riau, Syamsuar hanya mengenakan baju batik kemeja biru tanpa ada embel-embel PAN.
Padahal, malam itu rapat dihadiri langsung oleh Ketum PAN Zulkifli Hasan dan Sekjen DPP PAN Eddy Soeparno serta ketua PAN se provinsi Riau.