RIAUONLINE, PEKANBARU - Calon Wakil Ketua DPRD Riau Asri Auzar bereaksi keras terhadap adanya laporan dari masyarakat yang menyebutkan bahwa ada posko buatan pemerintah tidak buka selama 24 jam.
"Jangan dibohongi masyarakat ini lagi, tolong kawan-kawan media tinjau ke setiap posko asap, kawal posko itu," kata Asri, Selasa, 24 September 2019.
Asri bahkan mempersilahkan masyarakat dan media untuk meninjau langsung posko yang ia dirikan di rumah dinasnya di jalan Sumatera depan kantor PWI Pekanbaru.
"Tinjau kesana, sekarang ada 39 orang. 24 jam tidak? Berobat tidak mereka? Dikasih obat tidak? Dikasih makan tidak? Tinjaulah. Tinjau semua posko pemerintah," tuturnya.
Asri mengaku tak ingin nantinya masyarakat menjadi korban slogan-slogan saja, dimana berdasarkan informasi posko dibuka 24 jam namun saat masyarakat berobat jam 5 sore sudah tutup.
"Kita siap menerima laporan dari masyarakat kalau posko yang didirikan Pemprov dan pemko hanya slogan belaka," tutupnya.
Sebelumnya, tokoh masyarakat Pekanbaru Said Usman Abdullah mengingatkan pemerintah agar posko penanggulangan asap yang sudah dibentuk harus dibuka selama 24 jam.
Hal tersebut disampaikan ketua Majelis Kerapatan Adat (MKA) LAM Pekanbaru ini karena banyak menerima laporan dari masyarakat tentang susahnya mencari posko yang buka 24 jam.
"Masa ada pula posko yang buka sampai jam 5 sore, bernapas itu 24 jam jadi posko harus dibuka 24 jam," tegas Said, Selasa, 24 September 2019.