Polsek Mandau: Bungkusan Yang Ditemukan Warga Bukan Sabu, Tapi Tawas

kapolsek-mandau-alvin.jpg
(istimewa)

Laporan: ANDRIAS

RIAUONLINE, MANDAU - Kapolsek Mandau Kompol Alvin Hariyadi memberikan merilis temuan dua bungkusan berisikan kristal putih oleh warga Bathin Solapan bukan sabu tetapi tawas.

"Hasil laboratorium negatif sabu dan memastikan barang tersebut sama dengan tawas," kata Kapolsek Mandau Kompol Alvin Hariyadi, Minggu 4 Agustus 2019.

Kompol Alvin menyebut, sebelumnya penemuan dua barang terbungkus tersebut ditemukan oleh warga Simpang Bangko, Kecamatan Bathin Solapan, Kabupaten Bengkalis, Sabtu 27 Juli 2019 silam saat membersihkan pekarangan rumah menggunakan mesin rumput dan oleh warga menduga barang tersebut narkotika jenia sabu sabu.



"Positif tawas, dan pelapor (pak RT) juga sudah kita sampaikan hasil lab tersebut," kata Kompol Alvin.

Pun demikian, Kapolsek Mandau ini mengakui dengan adanya laporan warga kepada pihaknya, merupakan bentuk jalinan komunikasi yang baik Polisi dengan masyarakat.

"Tentunya, dengan komunikasi yang baik dengan warga pihak kepolisian semakin mudah mengakses informasi terkini," terang Kompol Alvin.

Disamping itu juga, Kapolsek Mandau Kompol Alvin memberikan apresiasi kepada warga yang telah melaporkan temuan tersebut kepada pihak Polisi.

"Kita sampaikan juga terimakasi kasih kepada warga yang sudah melaporkan adanya penemuan barang tersebut dan yang paling penting kamunikatif dengan pihak Kepolisian," imbuhnya.

Sebelumnya, temuan itupun dilaporkan kepada Ketua RT, Sihombing setempat. Kemudian Sihombing melaporkan temuan benda yang diduga sabu-sabu tersebut ke Polsek Mandau, Kabupaten Bengkalis