RIAUONLINE, PEKANBARU - Juru Bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo Sandi, Miftah Nur Sabri, menilai kehadiran Tuan Guru Bajang (TGB) untuk safari dakwah di beberapa titik kota Pekanbaru tidak akan berpengaruh pada Pilpres.
Menurut Caleg Gerindra Dapil Riau 1 ini, masyarakat Riau sudah cerdas sehingga apa yang dilakukan oleh TGB tidak akan bisa merubah arah politik masyarakat Riau yang menginginkan perubahan.
Sebab, Miftah Sabri menilai safari dakwah yang dilakukan oleh TGB sangat bernuansa politis.
"Pak Guru Bajang sekarang sedang menjadi Juru Kampanye Nasional Petahana, kalau pakai kaidah ushul fiqih, ini agak subhat hukumnya Pak Guru Bajang datang ke Riau sekarang," ujar Miftah, Rabu, 20 Maret 2019.
Seperti yang diketahui, TGB hadir ke Riau dengan salah satu agendanya menjadi pembicara di gedung Dang Merdu Bank Riau Kepri Riau dengan tema "menuju syari'ah".
"Alangkah lebih baiknya tunggu dulu selesai pilpres, baru Pak Guru Bajang kasih peta jalan Bank syariah ke Riau," kata Juru Bicara BPN, Miftah Sabri. Rabu 20 Maret 2019.
Miftah juga mengakui tidak mempermasalahkan kedatangan TGB ke Riau untuk safari dakwah, namun menurut dia masalah yang muncul ialah apabila TGB ke Riau menggunakan fasilitas negara.
Pun begitu, sebagai seorang sahabat lama Miftah mengucapkan selamat datang kepada mantan Gubernur dua periode NTB tersebut.
"Intinya ya selamat datang tetap kami sampaikan kepada sahabat baik saya, Pak Zainul Majdi. Nanti selesai ceramah saya mau traktir dia ikan patin, tapi sayangnya saya ada tugas lain, kalau tidak saya pasti hadir dengerin ceramah beliau," sambung Miftah.