Syamsuar Hadiri Perayaan Bersama Imlek Digelar Warga Tionghoa Riau

Perayaan-Imlek-Bersama.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/ISTIMEWA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ketua Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Provinsi Riau, Peng Suyoto, mengaku sangat bangga dengan perayaan Tahun Baru Imlek 2019 ini dibandingkan perayaan sebelumnya. 

Alasannya, 5.000 warga Tionghoa berkumpul jadi satu saat memperingati perayaan Tahun Baru Imlek, Kamis malam, 7 Februari 2019, di Ballroom Hotel Furaya Pekanbaru.

"Tahun ini sangat ramai dibanding sebelumnya, karena panitia menyediakan 2.500 kursi, tapi semua sudah penuh dan banyak juga tamu tidak dapat kursi," kata Peng.

Angka ini, dinilai Peng, tidak hanya diisi warga Tionghoa saja, melainkan juga masyarakat umum Kota Pekanbaru. Tak hanya itu, Gubernur Riau Terpilih, Syamsuar, juga menghadiri perayaan Imlek 2570 ini.



Bupati Siak dua periode ini, dalam kata sambutannya berharap kegiatan tersebut bisa mempererat hubungan silaturahmi antarmasyarakat Tionghoa di Riau dari berbagai kota dan kabupaten.

Pada kesempatan itu, Syamsuar memperoleh hadiah berupa karikatur wajah dirinya digambar oleh seorang pelukis yang membuka stand di acara Imlek Bersama di Hotel Furaya Pekanbaru tersebut.

Sementara itu, Asisten I Pemprov Riau, Ahmad Syah Harofie, mewakili Pemprov Riau berharap melalui Imlek Bersama ini semuanya bisa menyatukan visi dan persepsi dengan seluruh lapisan masyarakat untuk pembangunan di Riau dari segala bidang.

"Imlek Bersama ini merupakan wujud silahturahmi antar masyarakat tionghoa di Riau, perayaan yang sudah berabad-abad ini mampu berperan untuk menyatukan dalam lingkungan yang agamis dengan seluruh suku lainnya," harapnya.