Warga Keluhkan Rumah Layak Huni dari Pemprov Riau

Rumah-Layak-Huni-dalam-proses-pembangunan.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/HASBULLAH TANJUNG)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Program Rumah Layak Siap Huni (RLSH) dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau tampaknya sedikit mengecewakan masyarakat yang menerimanya, salah satunya dari warga Jalan Hang Tuah, Pekanbaru.

Salah seorang warga yang menerima bantuan rumah ini, Yunimar mengatakan dirinya kecewa dengan pembangunan rumah ini. Pasalnya, beberapa bagian tampak dikerjakan secara asal-asalan.

"Kalau begini ya kita tidak terima, walaupun ini gratis, tapi kan kondisi begini ya kita tidak nyaman, kalau begini kan cepat runtuh," ujar menantu Yunimar, Reza, Kamis, 20 September 2018.

Berdasarkan pengamatan RIAUONLINE.CO.ID, rumah yang masih dalam proses pembangunan ini menggunakan kayu bekas dan tampak tidak lurus.

Proses pengecoran rumah ini juga tidak rapi, dimana pengecoran hanya berupa tempel-tempel saja dan tampak keriting. Bahkan, beberapa bagian pengecoran tampak kosong dan besi terlihat dari jauh.

Sementara itu, Ketua LPM Kecamatan Tenayan Raya Jaswadi, mengaku sangat menyayangkan hal ini, sebab kalau pembangunan sekarang dipaksakan, maka usia rumah tidak akan lama.



"Ini merugikan masyarakat, kami LPM yang memperjuangkan bantuan ini tidak menerima, kasihan masyarakatnya," ujarnya.

"Kayunya kayu bekas, pemasangan konsen pintu dan jendela miring, semennya tempel-tempel begini," tambahnya.

Adapun jumlah unit rumah di Kelurahan Bencah Lesung Kecamatan Tenayan Raya mendapat bantuan sekitar 10 unit rumah, dan 5 diantaranya sudah selesai.

"Sebagian mengadu, sebagian lagi sudah selesai, jadi kita tidak bisa ngecek pembangunannya, ada sekitar 4-5 yang belum diatap, dan kita lihat semuanya begini kondisinya," tutupnya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id