PMI Inhil Salurkan Bantuan untuk Bayi Penderita Infeksi Paru-Paru

Bantuan-untuk-Bayi-Penderita-Infeksi-Paru-Paru.jpg

Laporan: MUHAMMAD FAISAL

RIAUONLINE, TEMBILAHAN - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) menyalurkan bantuan untuk bayi penderita infeksi paru-paru di RSUD Puri Husada, Tembilahan, Sabtu 7 Juli 2018 pagi.

M Iman Ramadhani, bayi berusia 38 hari tersebut, terpaksa harus mendapat perawatan intensif karena infeksi paru-paru yang dideritanya.

Tak beberapa lama pasca dirawat, PMI Kabupaten Inhil yang mendapatkan kabar tentang kondisi kesehatan anak dari pasangan Dona dan Dewi ini pun segera menyambangi.

Melihat kondisi dari kedua orang tua bayi yang tergolong tidak mampu, PMI Inhil berinisiatif untuk menyalurkan bantuan.

Bantuan yang diserahkan langsung oleh Ketua PMI Inhil, Hj Zulaikhah Wardan tersebut antara lain berupa Susu Bayi, Pampers, Selimut, tissue basah, minyak telon, botol susu dan perlengkapan mandi bayi.

Dengan sejumlah bantuan yang disalurkan, Hj Zulaikhah Wardan berharap, agar kedua orang tua bayi tersebut dapat sedikit tertolong.

"Alhamdulillah, setelah mendengar adanya kabar ini, PMI langsung bergerak memberikan bantuan. Semoga bantuan ini bisa membantu memenuhi kebutuhan anak kita Iman," ujar Ketua PMI Inhil, Zulaikhah Wardan.

Selanjutnya, Hj Zulaikhah Wardan mengharapkan agar pihak RSUD Puri Husada Tembilahan dapat menangani bayi pengidap infeksi paru - paru, M Iman Ramadhani.

"Kami segenap pengurus PMI Inhil senantiasa mendoakan, agar anak kami M Iman Ramadhani dapat segera sembuh," tukas Hj Zulaikhah Wardan. (adv)

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 



Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id