Disbudpar Kuansing Umumkan Jadwal Pacu Jalur Selama 2024, Perdana di Gunung Toar

Festival-Pacu-Jalur-2023.jpg
(ROBI SUSANTO/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Pemerintah Kabupaten Kuansing melalui Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Kuansing sudah mengeluarkan jadwal pelaksanaan iven budaya pacu jalur tahun 2024.

Pelaksanaan iven pacu jalur perdana tahun ini akan digelar di Kecamatan Gunung Toar pada 3-5 Mei 2024. Kemudian dilanjutkan 7-9 Juni 2024 di Kecamatan Pangean.

Untuk Kecamatan Hulu Kuantan akan digelar 21-23 Juni. Kemudian Kecamatan Inuman digelar 5-7 Juli. Kecamatan Benai digelar 19-21 Juli.

Selanjutnya untuk pacu jalur Kebudayaan pertama akan digelar di Kecamatan Kuantan Mudik 1-3 Agustus 2024. Di Kecamatan Sentajo Raya digelar 8-10 Agustus. Di Kuantan Hilir digelar pada 14-16 Agustus 2024.



"Untuk acara puncak pacu jalur di Tepian Narosa digelar 21-25 Agustus 2024," ujar Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Kuansing, Azhar kepada RIAU ONLINE, Rabu, 28 Agustus 2024.

Azhar menambahkan dalam rangka memperingati HUT Kuansing tahun 2024 juga akan digelar pacu jalur pada 25-27 Agustus 2024 di Kecamatan Kuantan Tengah.

"Sama dengan tahun lalu, pelaksanaan pacu jalur bakal digelar di setiap kecamatan," ujar Azhar.