3 Wartawan di Riau Juara LKTJ Sempena Hari Jadi ke-23 Kabupaten Kuansing

Jafrinaldi.jpg
(Robi Susanto/Riau online)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN-Tiga wartawan di Provinsi Riau keluar sebagai juara Lomba Karya Tulis Jurnalistik (LKTJ) tingkat Provinsi Riau yang digelar Pemkab Kuansing melalui Dinas Kesehatan Kuansing bekerjasama dengan Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kuansing.

Hadiah pemenang lomba diserahkan usai upacara Hari Jadi ke-23 Kabupaten Kuansingdi lapangan Limuno Teluk Kuantan, Rabu, 12 Oktober 2022. Dari 34 tulisan yang diterima panitia pada LKTJ ini ada tiga tulisan yang keluar sebagai yang terbaik.

Dimana ada tiga juri yang melakukan penilaian di antaranya ada Yulita Fitriana, ahli bahasa dari Balai Bahasa Riau, Helmi Burman (PWI Riau) dan Ramon Damora (PWI Pusat).

Setelah dilakukan penilaian keluar sebagai juara I adalah Muhammad Amin dari Riau Pos dengan judul karya tuli  Telemedicine ala Kuansing di Tengah Susah Sinyal.

Juara II diraih Desriandi Candra dari Riau Pos dengan judul karya tulis Menggapai Mimpi di Ujung Jari. Dan juara III diraih Wirman Susandi dari GoRiau.com dengan judul karya tulis Dengan AKUSIGAP, Serasa Punya Dokter Pribadi.

 



 

Setelah dilakukan penilaian keluar sebagai juara I adalah Muhammad Amin dari Riau Pos dengan judul karya tuli  Telemedicine ala Kuansing di Tengah Susah Sinyal.

Juara II diraih Desriandi Candra dari Riau Pos dengan judul karya tulis Menggapai Mimpi di Ujung Jari. Dan juara III diraih Wirman Susandi dari GoRiau.com dengan judul karya tulis Dengan AKUSIGAP, Serasa Punya Dokter Pribadi.