Warga Simpang Tiga Minta Gusmir Indra Perjuangkan Bantuan Rumah Layak Huni

Gusmir-Indra2.jpg
(Robi Susanto/Riau online)

RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Warga Lingkungan II Jao, Kelurahan Simpang Tiga, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuansing, Riau berharap anggota DPRD Kuansing Gusmir Indra bisa memperjuangkan bantuan Rumah Layak Huni (RLH) untuk masyarakat.

Hal tersebut disampaikan warga saat Politisi Partai Gerindra Kuansing ini menggelar reses masa sidang ke-I tahun 2021 di Lingkungan II Jao, Kelurahan Simpang Tiga, Rabu, 7 April 2021.

Meskipun sempat diguyur hujan sebentar, namun warga dari Kelurahan Simpang Tiga ini tetap antusias mengikuti acara reses sampai selesai.

Hadir dalam acara reses tersebut anggota DPRD Provinsi Riau, Marwan Yohanis, Wakil Ketua DPRD Kuansing, Jufrizal serta sejumlah pengurus Partai Gerindra. Juga hadir Lurah Simpang Tiga serta masyarakat setempat.



Selain permintaan pembangunan RLH, warga juga mengusulkan pembangunan drainase di daerah Lingkungan II Jao ini. Diantaranya pembangunan drainase di jalan Nangka, jalan Jeruk dan jalan Padat Karya. Juga usulan normalisasi sungai dan dibidang pendidikan.

Menjawab aspirasi tersebut, anggota DPRD Kuansing Gusmir Indra menyatakan siap memperjuangkan apapun aspirasi yang disampaikan masyarakat tersebut. "InsyaAllah ini akan saya perjuangkan, semoga tahun depan ini bisa terealisasi," katanya.