Laporan: ROBI SUSANTO
RIAU ONLINE, TELUK KUANTAN - Dinas Pertanian Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau menyalurkan 51.654,3 Kilogram bantuan benih padi Tahun 2019 untuk 2.066,2 hektar lahan pertanian.
Di mana lahan yang mendapatkan bantuan benih padi tersebut tersebar di 9 Kecamatan di Kabupaten Kuansing mulai Cerenti, Inuman, Kuantan Hilir, Pangean, Benai, Sentajo Raya, Kuantan Tengah, Hulu Kuantan dan Singingi.
Bantuan tersebut selain bersumber dari dana APBN juga bersumber dari dana APBD Provinsi Riau. Bantuan benih padi tersebut disalurkan kepada petani yang ada di 47 desa dengan 167 jumlah kelompok tadi.
"Bantuan benih padi ini sudah kita salurkan kepada penerima dua bulan lalu, dan sekarang sudah ditanam," kata Kepala Dinas Pertanian Kuansing melalui Kepala Bidang Tanaman Pangan, Yunafrizal kepada RIAUONLINE.CO.ID, pekan lalu.
Yunafrizal mengatakan, sebenarnya ada sekitar 3.800 ha luas lahan yang diajukan untuk mendapatkan bantuan benih padi tahun 2019 ini. Namun yang dibantu pusat hanya untuk 2 ribu ha lebih.
Kemudian untuk jenis varietas sendiri ujar Yunafrizal, benih padi yang dibantu tahun ini sudah sesuai dengan selera masyarakat Kuansing. "Jenisnya PB42 dan Batang Piaman, ini sudah sesuai dengan selera masyarakat kita yang suka dengan nasi berderai," terangnya.
Berbeda dengan tahun lalu katanya, dimana pusat menyarankan untuk pengadaan benih harus sesuai dengan yang ada di e-katalog. "Tapi benih itu tidak cocok dengan masyarakat kita, makanya tahun lalu itu terkendala. Masyarakat kita tidak suka dengan nasi bergetah," katanya.
Untuk 2020 katanya, pihaknya juga mengajukan bantuan benih padi untuk 4 ribu ha lahan pertanian. Bagi petani yang ingin mendapatkan bantuan benih padi ini diharapkan gabung atau membuat kelompok tani. "Satu kelompok itu minimal memiliki 20 anggota," pungkasnya.