Ciptakan Pilkada Damai 2024, Polsek Kampar Kiri Gelar Cooling System

Polsek-Kampar-Kiri-cooling-system.jpg
(Dok. Polsek Kampar Kiri)

RIAU ONLINE, KAMPAR - Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, Polsek Kampar Kiri melaksanakan cooling system di Desa Gema, Kecamatan Kampar Kiri Hulu.

Kapolsek Kampar Kiri, Kompol Daud mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menyukseskan Pilkada Damai 2024.

“Kami menyampaikan kepada masyarakat untuk mendukung dan menjaga kamtibmas jelang pilkada, memastikan informasi yang diterima adalah benar dan tidak terpengaruh oleh berita hoax serta menjaga kesatuan dan persatuan meskipun memiliki pilihan berbeda dalam Pilkada,” ujarnya, Minggu, 1 September 2024.



Kegiatan tersebut berlangsung dengan kondisi aman dan terkendali. Kapolsek Kampar Kiri menegaskan pentingnya kerjasama antara aparat keamanan dan masyarakat untuk menciptakan situasi yang kondusif dan damai menjelang Pilkada tahun 2024.

"Melalui kegiatan ini, kami mengajak seluruh masyarakat untuk memahami pentingnya menjaga kedamaian serta keselamatan dalam setiap tahapan Pilkada. Mari bersama-sama sukseskan Pilkada Damai 2024,” ungkapnya:

Rencananya, kegiatan serupa akan terus dilakukan guna meningkatkan pemahaman dan keterlibatan masyarakat dalam menciptakan situasi aman dan damai selama pelaksanaan Pilkada.