RIAU ONLINE, PELALAWAN-Hotel Grand Pangkalan Kerinci yang telah disewa sebagai tempat isolasi mandiri bagi pasien Covid-19 berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG) kembali menerima pasien.
Ada 16 pasien OTG baru yang menghuni penginapan tersebut di antaranya tujuh orang dari Kecamatan Ukui, enam pasien asal Bandar Seikijang, dan tiga lagi dari Pangkalan Kuras.
"Pasien baru ini akan menjalani isolasi selama 14 hari kedepan. Kita siapkan fasilitas dan perawatan sesuai dengan prosedur yang ada," kata juru bicara Satgas Covid-19 Pelalawan, Asril Mkes, Kamis 3 Desember 2020.
Menurutnya kasus Corona Virus Disease 2019 (Covid-19) di Kabupaten Pelalawan Riau, Kamis 3 Desember 2020, terus bertambah meski tidak signifikan.
Sebanyak enam pasien baru bertambah dari hasil pemeriksaan sampel swab test di laboratorium yang diterima tim Satgas Covid-19 Pelalawan.
Di antara yakni FV (31) asal Pangkalan Kuras yang menjalani swab secara mandiri, US (19) asal Pangkalan Kerinci yang sebelumnya reaktif saat rapid test dan dilanjutkan pemeriksaan swab yang hasilnya positif corona.
Kemudian EW (39) asal Bandar Petalangan yang berasal dari reaktif rapid test dan menjalani isolasi mandiri.
Selanjutnya BM (57) asal Pangkalan Kuras berasal dari suspek rumah sakit swasta di Pangkalan Kerinci.
SAR (2) berasal dari Ukui merupakan kontak erat dari pasien positif sebelumnya.
Terakhir FA (3) yang juga kontak erat pasien dari Kecamatan Ukui.
"Penambahan hari ini ada enam pasien. Ada yang dari tracing contac, pasien suspek, serta yang reaktif rapid test," ungkap juru bicara Satgas Covid-19 Pelalawan, Asril Mkes, Kamis 3 Desember 2020.
Asril menjelaskan, tim dari Dinas Kesehatan maupun Puskesmas melakukan penelusuran kontak erat terhadap pasien-pasien baru ini.
Untuk memutus mata rantai penularan virus Corona. Diskes mengutamakan orang-orang kontak erat yang memiliki gejala untuk dilakukan pemeriksaan usap nasofaring.
Sedangkan yang tidak memiliki keluhan sama sekali, disarankan untuk isolasi mandiri selama 14 hari kedepan.
Kepala Dinas Kesehatan (Diskes) Pelalawan ini menyebutkan, dengan penambahan pasien ini, total kasus Covid-19 di Pelalawan selama pandemi corona mencapai 963 orang.
Sebanyak 874 di antaranya sudah sembuh dan dinyatakan negatif corona.
Sedangkan 80 orang di antaranya masih berjuang sembuh dengan rincian 44 pasien menjalani isolasi rumah sakit dan 36 orang isolasi mandiri.
Tingkat kematian warga Pelalawan dalam kondisi terkonfirmasi positif corona mencapai sembilan orang.