Sidang Kabinet Paripurna Terakhir di IKN, Ini Sederet Permintaan Jokowi ke Jajaran Menteri

Jokowi-sidang-kabinet-terakhir-di-ikn.jpg
(Foto: Zamachsyari/kumparan)

RIAU ONLINE - Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'ruf Amin, menggelar sidang kabinet paripurna bersama jajaran menterinya di Istana Garuda Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur, Jumat, 13 September 2024. Sidang kabinet ini menjadi yang terakhir sebelum Prabowo Subianto dilantik sebagai Presiden RI periode 2024-2029.

Jokowi dalam pembukaan sidang menegaskan pemerintahan kabinet Indonesia Maju akan berakhir pada 20 Oktober 2024. Ia berpesan kepada jajaran menterinya untuk menuntaskan tugas dan program yang belum selesai.

"Yang pertama segera tuntaskan di bulan terakhir ini program kerja utama yang sudah dimulai. Baik yang berkaitan dengan serapan yang berkaitan dengan administrasi pertanggungjawaban serta kendala-kendala yang belum terselesaikan," ucap Jokowi, dikutip dari kumparan.

Ia meminta seluruh menteri yang hadir untuk mendukung penuh program Presiden terpilih dan memastikan transisi pemerintahan berjalan dengan baik.

"Yang kedua kita semuanya harus mendukung penuh program presiden terpilih, pastikan transisi pemerintahan berjalan efektif, jika diperlukan regulasi baru. jika diperlukan perumusan perumusan kebijakan yang harus segera dibuatkan," ujarnya.



"Segera dibuat dan segera diselesaikan utamanya untuk program-program unggulan presiden terpilih agar setelah dilantik, pemerintahan baru bisa segera bekerja dan berlari kencang," kata dia.

Lebih jauh, Kepala Negara menegaskan agar seluruh menteri menjaga stabiltias pembangunan. Ia mewanti-wanti para menteri agar tidak ada kebijakan yang menyebabkan gejolak di masyarakat.

"Artinya kita harus bisa menjaga daya beli masyarakat jaga inflasi menjaga pertumbuhan, menjaga keamanan, menjaga ketertiban dan jangan membuat kebijakan-kebijakan yang ekstrem terutama yang berkaitan dengan hajat hidup orang banyak yang berpotensi merugikan masyarakat luas, yang berpotensi menimbulkan gejolak," tandas dia.

Turut hadir dalam sidang kabinet paripurna terakhir, Menhan sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto, Menteri BUMN Erick Thohir MenpanRB Abdullah Azwar Anas, Menteri ATR/BPN Agus Harimurti Yudhoyono, Menteri KLHK Siti Nurbaya, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita, Menkumham Supratman Andi Agtas, Menko Marves Luhut Binsar Pandjaitan, Menko PMK Muhadjir Effendy, Menko Polhukam Hadi Tjahjanto, Menteri Investasi/BKPM Rosan P Roeslani, Menparekraf Sandiaga Uno, Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah, Menteri Sosial Saifullah Yusuf.

Hadir juga Menpora Dito Ariotedjo, Wamentan Sudaryono, Menkop UKM Teten Masduki, Mendes Abdul Halim Iskandar, Menkominfo Budi Arie Setiadi, Wamendag Jerry Sambuaga, Wamenag Saiful Rahmat Dasuki, Menkes Budi Gunadi Sadikin, Menlu Retno Marsudi, Mendikbudristek Nadiem Makarim, KSP Moeldoko, Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Jaksa Agung ST Burhanuddin.