RIAU ONLINE - SMA Binus, Serpong, tengah menjadi sorotan publik setelah kasus bullying perundungan di sekolah tersebut viral di media sosial. Pelakunya diduga merupakan anak dari sejumlah figur publik di Tanah Air.
Satu di antaranya nama Vincent Rompies, Farrel Legolas Rompies, diduga terlibat dalam kasus perundungan tersebut. Selain itu, unggahan akun X @gengtaibinus berupa tangkapan layar juga mengungkap sejumlah anak diduga pelaku lainnya.
"Legolas anaknya Vincent, tristan tobing anaknya dr edwin tobing, raoul anaknya presenter metro tv Arief Suditomo. Sejauh ini yg bapaknya diketahui," tulis tangkap layar yang diunggah akun tersebut, dikutip dari Suara.com, Selasa, 20 Februari 2024.
Nama anak Arief Suditomo yang juga disebut turut menjadi perbincangan publik. Cuitan soal Arief Suditomo bahkan terpantau trending topic pagi ini.
"Pengen liat arief suditomo bawain berita ini di tv," sindir salah satu akun Twitter.
Sementara itu akun Instagram Arief Suditomo terpantau menjadi private alias tidak bisa dilihat oleh publik pasca nama anaknya terseret kasus viral ini.
Arief Suditomo merupakan mantan penyiar televisi yang kemudian menjadi politikus. Pada 2014, Aried lolos sebagai anggota legislatif dari Partai Hanura.
Ia sempat menjadi Ketua Kelompok Fraksi Hanura di Komisi I DPR RI hingga tahun 2016 dan terakhir sebagai anggota Komisi VIII DPR RI sampai akhir masa jabatannya di tahun 2019. Pada 2018 hingga sekarang, Arief tercatat sebagai politkus partai Nasdem.
Kasus dugaan perundungan yang terjadi di sekolah Binus, Serpong, Tangerang Selatan, viral di media sosial. Sekolah yang diduga ikut menyeret nama anak artis Vincent Rompies tersebut kini trending di media sosial.
Baru-baru ini, muncul video perundungan yang dilakukan Geng Tai, kelompok siswa yang menamainya demikian di sekolah setempat.
Video perundungan yang diunggah akun X @indomild pada Senin, 19 Februari 2024, viral di media sosial. Tampak seorang siswa berbaju hitam tengah dirundung sejumlah siswa lainnya. Korban bahkan dipaksa tak memakai celana sambil beberapa kali dicekik.
"Geng tai," tulis akun tersebut.
Dari percakapan para korban dan kelompok tersebut, terdengar ada tantangan yang diberikan oleh kelompok tersebut. Belum diketahui, apakah korban tersebut salah satu calon anggota yang akan masuk, atau memang siswa yang kerap menjadi sasaran geng tersebut.
Belakangan terungkap, bahwa geng tai yang di SMA tersebut sudah ada sejak lama. Beberapa fakta menyebutkan geng tersebut sudah eksis sejak 9 generasi belakangan.
Kasus itu mencuat setelah ada laporan siswa yang dilarikan ke rumah sakit akibat perundungan yang dilakukan sejumlah kelompok siswa lain di SMA Binus, Serpong.
Hal itu semakin ramai dan viral setelah muncul nama anak dari Vincent Rompies yang diduga ikut bergabung di geng tersebut.