Jusuf Kalla menyampaikan sambutannya usai mengikuti agenda buka bersama di NasDem Tower bersama Anies Baswedan, Airlangga Hartarto, AHY, Surya Paloh [Suara.com/Rakha]
([Suara.com/Rakha])
RIAU ONLINE - Mantan Wakil Presiden ke-10 dan 12, Jusuf Kalla (JK) berkisah saat ditawari menjadi wakil presiden oleh Susilo Bambang Yudhoyono dan Joko Widodo. JK mengaku tidak pernah meminta apa pun sejak terjun ke dunia politik.
"Pengalaman saya, masuk politik itu tidak pernah minta, sama menjadi anggota MPR, saya tidak minta langsung, DPR nunjuk minta mewakili pengusaha, jadi menteri pun begitu," kata JK dalam acara seminar anak muda untuk politik di Aula Abdul Muis, Kompleks Parlemen, Jakarta, dikutip dari kumparan, Senin, 31 Juli 2023.
JK pernah menjadi anggota MPR dari Fraksi Golkar periode 1982-1999.
"Eh terkejut saya, Gus Dur kemudian mengumumkan, Menko lagi. Gus Dur itu tiap 6 bulan pecat orang, pecat menteri, saya generasi angkatan 2 yang dipecat, 6 bulan saja, saya pun tidak minta," tambah dia.
JK pun mengenang saat kala dirinya diminta menjadi wapres pada 2004. JK menyebut, dirinya diminta langsung oleh SBY untuk mendampinginya di Pemilu 2024.
JK tak kuasa menolak tawaran dari SBY. Ia tak menampik, memang ada syarat menjadi wapres.
"Ya namanya manusia kita perlu naik, dari menko ke wapres, terima saya, oke-oke boleh. Waktu itu memang ada syaratnya, saya tidak mau duduk-duduk saja, saya urus ekonomi, karena saya pengusaha dan sekolah di ekonomi juga," kata JK.
JK mendampingi SBY hingga 2009. Pada 2009, ia manju menjadi capres bersama Wiranto sebagai wapres. Namun, JK dikalahkan pasangan SBY-Boediono.
Ketua Umum Dewan Masjid Indonesia ini menuturkan, pada 2014, dirinya mendapat tawaran dari Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. JK menyebut, Megawati saat itu meminta dirinya untuk jadi wapres mendampingi Jokowi.
"Untuk Pak Jokowi, Bu Mega yang minta saya, Pak Jokowi terima saja kan, pokoknya harus Pak JK jadi wakil, sebagai pengalaman karena Pak Jokowi tidak punya pengalaman di pusat, kurang lah, oke," kata JK.
"Jadi tidak pernah saya kampanye ke mana-mana. Jadi wapres itu tidak pernah kampanye, bekerja lah dengan baik nanti biar dipuji orang," pungkasnya.