Misteri Penyebab Pasar Cik Puan Terbakar Belum Terungkap

kebakaran-pasar-cik-puan7.jpg
(Riau Online/Laras Olivia)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Misteri penyebab Pasar Cik Puan terbakar hingga kini belum dipastikan. Saksi mengatakan, api muncul dan membesar di kios toko jam yang kosong. Dugaan sementara, kebakaran akibat korsleting arus listrik.

 

Hal sama juga disampaikan Pj Wali Kota Pekanbaru, Muflihun. Ia menyebut, sumber api memang belum diketahui asalnya, namun tim forensik dari kepolisian sudah datang memeriksa lokasi kejadian.

 

"Kita sudah diskusi dengan beberapa OPD terkait, secepatnya kita cari jalan keluarnya bagaimana pedagang bisa kembali berdagang," kata Muflihun.

 

Dirinya menyampaikan duka mendalam atas musibah kebakaran di Pasar Cik Puan, Jalan Tuanku Tambusai, Minggu 19 Februari 2023. Sekitar 400 kios ludes dan hangus terbakar.

 

"Beruntung ada korban jiwa dalam kebakaran ini. Kepada seluruh teman-teman yang kiosnya terbakar agar bersabar. Berikan kepercayaan kepada kepolisian dan juga Pemko untuk bekerja bagaimana bisa segera membersihkan kios dan mencari solusi yang terbaik," paparnya.

 

Ada rencana para pedagang korban kebakaran Pasar Cik Puan, Kota Pekanbaru bakal ditempatkan di bangunan terbengkalai dalam area pasar itu. Pedagang berjualan sementara di sana sembari proses pembersihan puing bekas kebakaran.



 

Pasar Cik Puan terbakar bukan pertama kali terjadi. Api beberapa kali melahap salah satu pasar tertua di ibu kota Provinsi Riau ini sejak bertahun-tahun silam.

 

 

 

Pasar yang merupakan pasar kelas A dengan luas sekitar 7.965 m² ini juga dikenal dengan nama pasar loket, karena dulunya terdapat terminal bus.