RIAU ONLINE, BANDUNG-Wakil Bupati Indramayu Lucky Hakim mudnur dari jabatannya.
Eks aktor tersebut ternyata sudah mengirimkan surat resign ke Ketua DPRD Indramayu sejak 8 Februari 2023.
"Bersama ini saya mengajukan permohonan pengunduran diri dari jabatan Wakil Bupati Indramayu periode 2021-2026," tulis Lucky Hakim dalam surat yang beredar seperti dikutip Ciayumajakuning.com-jaringan Suara.com pada Selasa (14/2/2023).
"Terhitung dari tanggal ditandatanganinya surat pengunduran diri ini," sambungnya lagi.
Terkait alasannya, sang aktor merasa tidak mampu menjalankan tugas sebagai Wakil Bupati Indramayu.
"Hal ini berkaitan dengan ketidak mampuan saya dalam mengemban amanah sebagai Wakil Bupati Indramayu," kata Lucky Hakim.
Karena itu, Lucky Hakim memutuskan untuk mundur dari jabatannya tersebut.
Sekadar diketahui, Lucky Hakim sempat menuai sorotan saat dituding tidak pernah menghadiri rapat yang diadakan pemda setempat. Bukan itu saja, dia juga disebut memiliki konflik dengan Bupati Indramayu, Nina Agustina.
Hingga berita ini diunggah, Lucky Hakim sendiri belum klarifikasi secara resmi terkait pengunduran dirinya dikutip dari suara.com