Minta Maaf Bharada E Sujud di Kaki Ibu Brigadir J

Bharada-E-3.jpg
([Suara.com/Alfian Winanto])

RIAU ONLINE, JAKARTA-Minta maaf Bharada E sujud di kaki bu Brigadir J. Bharada RicHard Eliezer atau Bharada E saat sungkem ke ibunda Yosua, Rosti Simajuntak dalam persidangan di Pengadilan Negeri (PN) Jakarta Selatan (Jaksel) pada Selasa (25/10/2022).

Kuasa hukum Brigadir Yosua, Kamaruddin Simajuntak membeberkan perkataan Richad ke Rosti.

"Itu minta maaf, dia bilang minta maaf," kata Kamaruddin kepada wartawan di PN Jaksel, Selasa (25/10/2022).

Kamaruddin menyebut pihak keluarga kini telah memaafkan Ricard seusai insiden berdarah di Duren Tiga.



“Saya kalau memang tulus dan itikad (pemohonan maafnya) kami terima," katanya menirukan ucapan orang tua Brigadir J.

Bharada E Sujud di Kaki Orang Tua Yosua

Diberitakan sebelumnya, Richard selaku terdakwa masuk ke ruang sidang utama Pengadilan Negeri Jakarta Selatan sekitar pukul 09.48 WIB.

Tidak lama berselang, 12 saksi yang merupakan pengacara dan keluarga Yosua masuk dan duduk di kursi yang telah disediakan dikutip dari suara.com

Richard kemudian langsung menghampiri kedua orang tua Yosua. Setelahnya, dia langsung berlutut dan sungkem di kaki ibu dan ayah Yosua.