Andika Perkasa Disebut Menguntungkan untuk Anies Baswedan Ketimbang AHY

Anies-Andika.jpg
(kolase)

RIAU ONLINE, JAKARTA-Andika Perkasa disebut menguntungkan untuk Anies Baswedan ketimbang AHYAndika Perkasa digadang-gadang cocok menjadi Cawapres Anies Baswedan. Sebelumnya Anies Baswedan dideklarasikan NasDem sebagai balon calon presiden.

Anies yang dideklarasikan sejak 1 Oktober itu masih belum menentukan siapa tokoh yang bakal mendapinginya di laga demokrasi itu.

Kendati demikian, berbagai nama bermunculan untuk mandampingin Anies. Dua tokoh yang sering digadang-gadangkan adalah Ketua Umum (Ketum) Partai Demokrat Agus Harumurti Yudhoyono (AHY) dan Panglima TNI Andika Perkasa.

Dua orang yang memiliki basis tentara itu sering kali masuk dalam daftar kandidat bakal calon wakil presiden (cawapres) untuk Anies.

Dalam hal ini, Direktur Eksekutif Parameter Politik Adi Prayitno menyebutkan bahwa Anies bakal lebih diuntungkan jika berpasangan dengan Andika ketimbang AHY.



"Dulu ada yang nyebut AHY karena paket komplit punya Partai Demokrat dan elektabilitas, tapi AHY enggak bisa menutup celah yang dimiliki Anies, terutama penetrasi di Jawa Timur atau Jawa Tengah, kalau memunculkan AHY tidak menambah apapun," ungkap Adi dalam perbincangan di Kanal YouTube Total Politik.

"Partainya dibutuhkan tapi enggak AHY," tambahnya.

Berbeda dengan Anies, Andika bisa mengkonsolidasi kelompok-kelompok minoritas. Basis Andika yang merupakan seorang mualaf juga bisa menutupi kekurangan Anies.

"Kelompok minoritas ini chemistry ke pak andika kuat, terutama kelompok minoritas dan Indonesia bagian timur," ungkap Adi.

Menurut Adi, Anies sendiri sulit untuk masuk ke basis-basis minoritas yang bisa dijangkau oleh Andika Perkasa.

"Yang paling mungkin sebagai Panglima TNI, jejaring sebagai panglima ini tentu tidak bisa dinafikan, ini bisa menutup celah yang tak dimiliki Anies, Anies tak lagi dikaitkan dengan petamburan saja tapi juga tokoh nasionalis," tambahnya.

Meski sama-sama berbasis TNI, Andika dan AHY menurut Adi punya efek yang berbeda untuk mendukung suara bagi Anies Baswedan dikutip dari suara.com

"AHY kan bukan panglima, beda kelasnya jaringannya tidak terlampau signifikan. Bahwa benar AHY ketua umum partai, tapi jejaring barisan hijau kan tidak dapat."