RIAU ONLINE, JAKARTA-Artis Salshabilla Adriani menabrak dua mobil yang sedang terparkir di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa 15 Desember 2020 malam.
Diduga kecelakaan terjadi lantaran mobil pribadi yang dikendarai Salshabilla Adriani hilang kendali. Akibatnya mobil yang ditabrak mengalami kerusakan parah. Diduga kecelakaan terjadi akibat Salshabilla sedang mabuk.
Henry, salah satu pemilik mobil yang tertabrak, mengatakan mobil yang dikendarai Salshabilla Adriani sempat oleng dan menabrak mobilnya yang sedang parkir.
“Saya lagi makan, mobil parkir. Dia agak oleng jalannya, terus kedengaran bunyi kenceng 'derr' dihajar sama mobil dia,” jelas Henry, saat ditemui di TKP usai kecelakaan.
Henry menambahkan, setelah menabrak, Salshabilla sempat kabur. Namun berhasil ditangkap tak jauh dari lokasi.
“Dia (Salshabilla) kabur, kemudian ketangkap di sana (daerah Kemang),” ujar Henry.
Henry juga mengaku saat diajak bicara bintang film Warkop DKI Reborn 4 itu, bicaranya sudah tidak beraturan.
"Kondisinya nggak teratur ngomong-nya,” tutupnya.
Kecelakaan tersebut melibatkan tiga unit kendaraan roda empat jenis sedan.
Mobil pertama Mazda warna hitam dengan nomor polisi B 2546 TBK, lalu Mazda putih nomor polisi B 88 DEC, dan Mercedes warna hitam B 166 BEY dikemudikan oleh Salshabila Adriani.
Kanit Satlantas Polres Metro Jakarta Selatan, AKP Suharno mengatakan, kasus kecelakaan sudah diselesaikan secara kekeluargaan.
Pihak Salshabilla bersedia mengganti kerusakan akibat kecelakaan. Kabarnya Salshabilla dibawa ke Polres Metro Jakarta Selatan. Artikel ini sudah terbit di Suara.com