RIAU ONLINE - Baru-baru ini forum IndoSarang mencuri perhatian setelah seorang netizen membuat cuitan di akun menfess @tanyakanrl. IndoSarang menjadi forum yang digunakan orang Korea untuk menghina Indonesia.
Di laman menfess tersebut, seorang netizen mengunggah tulisan-tulisan orang Korea yang tinggal dan bekerja di Indonesia. Tulisan-tulisan itu bernada sarkas dan hinaan kepada warga lokal.
"Gila rasis banget, jadi ini tuh ada forum buat orang-orang Korea yang kerja di Indonesia, namanya IndoSarang. Dan di forum itu tuh katanya mereka suka rasisin orang Indo gitu" tulis akun tersebut.
Tulisan dalam bahasa Korea itu diduga komentar orang Korea yang memuat hinaan kepada warga asli Indonesia.
"Kulitnya hitam, paling jelek di Asia Tenggara dan punya obsesi. Kaya gini case by case sih tapi" tulis salah satu komentar di forum IndoSarang, dikutip dari Suara.com, Minggu, 9 Juni 2024.
"Kecuali tenaga kerja, pribumi yang murah dan tidak beradab semuanya menyebalkan?" tulis komentar lainnya.
Lantas, apa itu IndoSarang?
IndoSarang merupakan forum di internet yang digunakan orang-orang Korea yang tinggal dan bekerja di Indonesia. Situs ini dapat diakses secara bebas dan berisikan banyak tulisan dalam bahasa Korea yang membahas banyak hal.
Sejumlah komentar di forum ini menggunakan bahasa kasar serta merendahkan orang Indonesia. Komentar-komentar itu bahkan menyinggung agama dan perempuan asli Indonesia.
IndoSarang mendadak viral usai komentar-komentar rasis penggunanya kepada orang Indonesia di unggah ke laman X.
Pemilik forum itu lantas menyampaikan permintaan maaf kepada anggota forum yang menuliskan kalimat dan komentar negatif.
"Halo, sebagai pemilik situs, saya menyadari bahwa beberapa tulisan yang tidak baik diterjemahkan dan tersebar di luar situs kami," tulis pemilik forum IndoSarang.