Tahukah Kamu? Sederet Pulau di Riau Ini Punya Keindahan Tersembunyi

Pulau-Jemur.jpg
(ptsp.rohilkab.go.id)

Laporan: Afifah Zahrah Zabaldi

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Provinsi Riau terkenal dengan kekayaan alam dan budayanya. Tapi tahukah kamu? Riau, meski bukan daerah kepulauan menyimpan keindahan tersembunyi di balik sederet pulaunya. 

Riau memiliki pulau-pulau yang menarik perhatian di sepanjang pesisirnya. Banyak di antaranya menawarkan keindahan alam yang masih alami. Dari 

Tak hanya dikelilingi pasir putih, hutan mangrove yang lebat hingga pemandangan menakjubkan menjadi daya tarik bagi sebagian pulau di Riau. 

Beberapa pulau juga menjadi tempat konservasi penyu dan ekosistem laut yang kaya. Bahkan, di antaranya belum terjamah wisatawan.

Uniknya, hamparan pulau di Bumi Lancang Kuning juga masih sangat kental dengan budaya lokal. Ada keanekaragaman hayati hingga sejarah yang menyelimuti pulau-pulau di Riau. Apa saja?

1. Pulau Bengkalis

Pulau Bengkalis berada di Selat Malaka, sekitar 150 km dari Kota Pekanbaru. Pulau terbesar di Riau ini tak hanya menawarkan keindahan pantai, tapi juga kental akan kehidupan nelayan dan budaya Melayu yang masih sangat hidup.


2. Pulau Rupat

Pulau yang letaknya di utara Provinsi Riau ini berdekatan dengan Kota Dumai. Pulau Rupat terkenal dengan pantai pasir putih yang eksotis serta tenang.

3. Pulau Jemur

Pulau Jemur juga berada di Selat Malaka dan dekat dengan perbatasan Malaysia. Pulau ini termasuk dalam wilayah Kecamatan Pasir Limau Kapas, Kabupaten Rokan Hilir, Provinsi Riau. 

Pulau ini menawarkan keindahan yang berbeda, yaitu pantai yang indah serta terumbu karang yang kaya untuk kegiatan snorkeling dan diving. Pulau Jemur juga terkenal sebagai tempat bertelur penyu hijau.

4. Pulau Mendol

Pulau Mendol adalah salah satu Kecamatan terujung dari Kabupaten Pelalawan. Pulau Mendol dikenal dengan nama Pulau Penyalai. 

Pulau ini memiliki pesona yang masih sangat alami dengan keindahan alam yang jarang terjamah.

5. Pulau Selat Baru

Pulau ini berada di Kabupaten Bengkalis, bagian utara Provinsi Riau. Pantai yang tenang didukung pemandangan yang asri menjadi daya tarik utama pulau ini. Selain itu, Pulau Selat Baru juga terkenal dengan keindahan alam bawah laut dan ekosistem mangrove.