Masuki Musim Hujan, Kota Pekanbaru Kembali Dihantui Banjir

Banjir-di-pattimura-pekanbaru2.jpg
(LARAS OLIVIA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kota Pekanbaru saat ini telah memasuki musim hujan. Hujan deras yang mengguyur kota beberapa waktu lalu sempat menimbulkan banjir hingga menggenangi sejumlah ruas jalan.

Jalan yang kerap terendam banjir di antaranya Jalan Jenderal Sudirman di depan Sukaramai Trade Center, Jalan Darma Bakti, dan beberapa ruas jalan alternatif lainnya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru Edward Riansyah mengatakan, persoalan banjir masih menjadi perhatian Pemko Pekanbaru.

Dinas PUPR Pekanbaru melakukan penanganan dan antisipasi banjir di sejumlah wilayah. Mereka melakukan normalisasi drainase dan anak sungai untuk memperlancar aliran air. 

"Penanganan banjir tetap kita lakukan. Kita juga melakukan pemeliharaan rutin," kata Edward, Minggu 10 November 2024.



Pihaknya sudah melakukan penanganan banjir sebelum masuk musim penghujan. Melalui kegiatan pemeliharaan, mereka juga sudah melakukan upaya antisipasi banjir. 

"Normalisasi tidak saat penghujan saja, setiap hari kita sudah melakukan pemeliharaan rutin di titik-titik rawan banjir itu," paparnya.

Pihaknya menurunkan pasukan kuning setiap hari untuk melakukan normalisasi drainase di sejumlah wilayah rawan banjir. Normalisasi sungai juga dilakukan menggunakan alat berat. 

Saat ini tengah berlangsung normalisasi Sungai Sail yang dilakukan sepanjang aliran sungai. Pihaknya juga menggandeng Balai Wilayah Sungai Sumatra (BWSS) untuk normalisasi Sungai Sail menggunakan alat berat excavator long arm. 

"Sekarang untuk normalisasi Sungai Sail itu masih berjalan, kemarin di Sungai Batak," jelas Edward.