2 Truk dan Bus Tabrakan Beruntun di Lintas Riau-Sumut, 1 Penumpang Tewas

Truk-dan-bus-tabrakan-di-lintas-sumut.jpg
(Istimewa)

RIAU ONLINE, ROHIL - Dua unit truk tronton BB 8553 FC dan BK 9653 VN terlibat tabrakan beruntun dengan satu unit mobil bus Eldivo BK 7357 WI di Jalan Lintas Riau - Sumut, Simpang Rantau Bais, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau, Sabtu, 19 Oktober 2024.

Akibat Insiden ini, satu orang penumpang truk tronton BB 8553 FC, M Khairil Anwar Saragih (18) meninggal dunia. Sedangkan penumpang lainnya mengalami luka-luka.

"Kejadian bermula saat truk tronton tangki nopol BB 8553 FC yang dikemudikan Sugi Hartono (42) membawa penumpang M Khairil Anwar Saragih dengan kecepatan tinggi," ungkap Kasatlantas Polres Rohil, AKP I Made Juni Artawan, Minggu, 20 Oktober 2024.

I Made melanjutkan, Sugi Hartono tak mampu mengendalikan kendaraannya hingga menabrak truk tronton BK 9653 VN yang tengah mogok dan terparkir di pinggir jalan.


Sementara itu, bus Eldivo BK 7357 WI yang mengikuti truk, tidak sempat mengerem hingga menabrak bagian belakang truk BB 8553 FC.

"Satu penumpang truk tronton BB 8553 FC dilaporkan meninggal dunia setelah mendapatkan luka serius di bagian kepala," terang I Made.

Korban-korban yang terluka sudah dibawa polisi ke RS Athaya Ujung Tanjung untuk mendapatkan perawatan selanjutnya. 

“Kita sedang menyelidiki penyebab lakalantas ini apakah ada kelalaian sopir truk atau bagaimana," tutup Kasatlantas.