RIAU ONLINE, TANJUNGPINANG - Sekitar 400-an peserta didik baru di SMK Negeri 3 Tanjungpinang akan mengikuti jejak kakak kelasnya untuk membuka rekening Tabungan Simpanan Pelajar (Simpel) di Bank Riau Kepri Syariah.
Hal itu ditegaskan langsung oleh Kepala SMK Negeri 3 Tanjungpinang, Samsul Hadi saat memberikan sambutan di acara BRK Syariah Tanjungpinang Pamedan Goes To School bersama OJK Kepulauan Riau, Kamis, 18 Juli 2024.
"Kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan BRK Syariah di sekolah kami, itu membuktikan bahwa SMK Negeri 3 Tanjungpinang adalah sekolah terpilih dari sekian banyaknya sekolah. Dari kerjasama yang sudah terjalin dengan BRK Syariah selama ini, kami berharap siswa kelas 10 ini juga membuka Tabungan Simpel seperti Kelas 11 dan 12 yang sudah lebih dulu memulainya," kata Samsul.
Samsul juga menegaskan kepada siswa-siswinya bahwa kegiatan ini akan mengedukasi tentang pentingnya literasi keuangan sejak usia dini, dengan tujuan anak didiknya dapat mengelola keuangan dengan bijak dan mencapai kebahagiaan di masa depan.
"Untuk itu, kegiatan ini tolong diikuti dengan fokus karena ilmunya sangat bermanfaat untuk masa depan anak-anak sekalian, tolong hargai niat baik tamu kita. Terimakasih kepada BRK Syariah yang sudah mendukung sekolah ini sejak lama dan komunikasi yang baik dalam layanan jasa keuangan," ujarnya lagi.
Pembukaan rekening Tabungan Simpel dari SMK Negeri 3 Tanjungpinang ini pun disambut baik oleh Branch Manager BRK Syariah Tanjungpinang Pamedan, Syahrul. Sebab budaya menabung sangat tepat dilakukan sejak dini. Kebiasaan menabung ini satu hal yang positif wajib diimplementasikan di usia yang masih muda.
"Belajar budaya hidup hemat sejak dini ini penting, kalau ga dari sekarang dimulai maka kedepannya akan sulit jika menghadapi kendala. Selain itu, pelajar dapat melakukan akumulasi kapital. Dengan mau menabung, pelajar sudah mengimplementasikan keputusan presiden tentang Hari Indonesia Menabung," kata Syahrul.
Masih kata Syahrul, banyak cara yang dapat dilakukan untuk membiasakan menabung ini, salah satunya dengan menyisihkan uang di celengan atau membuka rekening di bank. Dengan adanya program Tabungan Simpel, adek-adek dapat memanfaatkan.
"Kebiasaan gemar menabung salah satu kegiatan positif dalam membentuk karakter hemat, bisa mengontrol diri, bijak, teratur dan karakter positif lainnya. Karena adik-adek sudah bisa mengatur keuangan sebaik mungkin. Dengan menabung ini juga kita diajarkan untuk bersabar, banyak sekali manfaatnya," sebut Syahrul lagi.
Ratusan pelajar yang sejak pagi mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) juga terlihat antusias menyimak materi tentang apa itu Tabungan Simpel, Tabungan Haji Muda dan Tabungan Sinar Belia dari BRK Syariah. Mereka mendengarkan materi dengan fokus untuk memperebutkan hadiah dari BRK Syariah.
Selain pemberian souvenir menarik, BRK Syariah Tanjungpinang Pamedan juga menggelar kuis diakhir pemaparan materi. Untuk tiga pemenang mendapatkan saldo senilai Rp 100.000 di masing-masing rekening.
"Kegiatan ini dapat membuat hati yang mendengarkan utk membuka rekening Simpel di BRK Syariah. Kami senang dan antusias mengikuti acara sosialisasi dari perbankan ini. Banyak ilmu yang dapat kami terima, kami jadi tahu walaupun belum memiliki KTP tapi kami sudah bisa membuka Tabungan Simpel di BRK Syariah dengan setoran cuma Rp.1.000," kata Ruben Silalahi dari Kelas Pemesinan, pemenang pertama kuis berhadiah saldo Tabungan Simpel Rp 100.000.
Sebelumnya dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Kepulauan Riau juga menyediakan hadiah menarik untuk siswa yang aktif bertanya usai Kepala Bagian Pengawasan Perilaku PUJK, Edukasi, Perlindungan Konsumen dan LMS OJK Kepri, M Lutfi memaparkan materi tentang apa itu OJK, fungsi, tugas, kepengurusan dan hal lainnya.
"Kami sangat mengapresiasi BRK Syariah yang sudah menggagas sosialisasi Program KEJAR, satu rekening satu pelajar ini. Dapat kami sampaikan juga di Kepri sudah ada 3 Kepala Daerah yang menerbitkan Surat Edaran untuk Akselerasi program KEJAR, SE Gubernur Kepri, SE Bupati Karimun dan SE Walikota Tanjungpinang," kata M Lutfi.
Disampaikan Lutfi juga, untuk wilayah Kepri, kota Batam yang tertinggi jumlah rekening tabungan Simpel yaitu 161.178 rekening selanjutnya disusul Kota Tanjungpinang 56.584 rekening dengan total keseluruhan Kota dan Kabupaten 314.702 rekening Tabungan Simpel.
"Total nominal rekening Tabungan Simpel di Kepri pada triwulan pertama 2024 ini Rp.98,7 miliar. Kami melihat BRK Syariah sangat aktif dalam mensosialisasikan program KEJAR ini, dan kegiatan seperti hari ini akan sangat bermanfaat bagi pelajar di wilayah Kepri, khususnya Kota Tanjungpinang," tutur M. Lutfi lagi.
Hadir juga dalam acara tersebut Pimpinan Bagian Retail Funding dan Priority Banking Nicky Sulaikha, Staf Priority Banking dan Digital Banking Ekalusi, Tim Leader Dana BRKS Tanjungpinang Pamedan Muhammad Faried serta tim BRK Syariah Tanjungpinang Konsolidasi dan Tanjungpinang Pamedan.