Anggaran Pembangunan Jalan Padat Karya Rp 2,8 M, Target Rampung 4 Bulan

Perbaikan-jalan-rusak-di-pekanbaru11.jpg
(LARAS OLIVIA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Ruas jalan baru di Kecamatan Kulim, Kota Pekanbaru dibangun tahun ini. Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Pekanbaru menargetkan pembangunan Jalan Padat Karya tuntas dalam waktu empat bulan.

"Jalan Padat Karya ini jalan baru ya, kita bangun baru dan pertama kali diaspal. Jadi bukan overlay," jelas Kepala Dinas PUPR Kota Pekanbaru, Edward Riansyah, Minggu 26 Mei 2024.

Ia menegaskan bahwa jalan tersebut belum pernah diaspal sama sekali. Membangun jalan baru akan lebih banyak proses dan material yang digunakan. Berbeda dengan overlay yang hanya menambah lapisan aspal.

"Jadi kalau bangun jalan baru itu, mulai dari mengukur badan jalan, perataan, penimbunan, kemudian pemadatan, hingga akhirnya diberi aspal," jelasnya.



Edward mengatakan, ruas jalan yang dibangun berkisar 700 meter. Pembangunan dimulai dari simpang Jalan Daru-daru Raya hingga Jalan Pinang Merah.

"Jalan ini kita bangun sepanjang Jalan Padat Karya itu. Panjangnya sekitar 700 meter," ungkapnya.

Untuk pembangunan jalan tersebut, anggaran yang digelontorkan tidak sampai Rp 3 miliar. 

"Kalau tak salah anggarannya sekitar Rp 2,8 miliar, di bawah Rp3 miliar," tutupnya.