Wakapolda Riau Lepas 100 Paket Sembako, Dibagikan ke Tiga Lokasi di Pekanbaru

Wakapolda-lepas-sembako.jpg
(DEFRI CANDRA/RIAU ONLINE)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Wakapolda Riau, Brigjen Kasihan Rahmadi melepas 100 paket sembako di Mapolda Riau Jalan Pattimura, Pekanbaru, Senin, 26 Juni 2023. Ratusan paket sembako ini akan dibagikan kepada masyarakat membutuhkan di tiga lokasi berbeda. 

"Ada tiga lokasi di kecamatan yang kita bagikan 100 paket sembako ini. Kecamatan Bina Widya, Kecamatan Tenayan Raya dan Kecamatan Senapelan," ujar Brigjen Rahmadi kepada awak media. 

Brigjen Rahmadi mengatakan kegiatan pembagian sembako ini merupakan partisipasi dan upaya Polri dalam hal ini Polda Riau membangun kepedulian masyarakat Riau. 

"Ini merupakan bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat sekaligus rangkaian HUT Bhayangkara. Kegiatan ini diinisiasi oleh Bid Humas dan Wartawan Mitra Polda Riau," terang jenderal bintang satu ini. 



Brigjen Rahmadi berharap kegiatan bakti sosial ingin tidak hanya dalam rangka HUT Bhayangkara saja, namun terus berkelanjutan. 

"Mudah-mudahan, kegiatan kita hari ini dicatat dan menjadi amal Ibadah dan mendapat balasan Allah," pungkasnya. 

Pelepasan 100 paket sembako ini juga diikuti oleh beberapa PJU Polda Riau.