Seruduk Truk Kontainer yang Berhenti karena Mogok, Deni Herman Luka Parah

Lakalantas55.jpg
(Dok Polresta Pekanbaru)

RIAU ONLINE, PEKANBARU-Lakalantas yang melibatkan sepeda motor dan truk kontainer terjadi di Jembatan Fly Over  SKA, Senin, 6 Februari 2023 sekitar pukul 15.15 WIB. 

 

Akibatnya motor matik dengan nomor polisi BM 4201 AAT yang dikendarai Deni Herman (27) mengalami rusak parah karena menabrak bagian belakang truk hingga masuk kolong. 

 

Sedangkan Deni mengalami luka parah pada bagian kepala dan sedang mendapatkan perawatan medis dari RS terdekat. 

 

Kasatlantas Polresta Pekanbaru, Kompol Birgitta Atvina Wijayanti mengatakan truk dengan nopol BM 8201 JU tiba-tiba berhenti di tengah Jembatan karena rusak.

 



"Truk yang di kemudikan Muhammad Hanafi tersebut mengalami mogok di tengah Jembatan. Tiba-tiba motor Deni bergerak dari arah yang sama (Soekarno Hatta - Utara) menabrak bagian belakang truk," ujar Kompol Birgitta. 

 

Akibatnya, Deni mengalami luka serius pada bagian kepala dan tengah mendapatkan perawatan medis. 

 

 

 

"Korban belum bisa kita mintai keterangan, untuk kendaraan sudah diamankan."

 

"Kami imbau kepada pengguna jalan agar selalu patuhi peraturan lalu lintas dan utamakan keselamatan selama berkendara," pungkasnya.