(Pertagas)
Kamis, 29 Desember 2022 17:39 WIB
Editor: Joseph Ginting
(Pertagas)
Laporan Tika Ayu
RIAU ONLINE, PEKANBARU-Pertamina Gas (Pertagas) Operation Rokan Area (ORA) afiliasi Subholding Gas Pertamina bantu berdatangan ekonomi masyarakat lewat Budidaya Lebah Madu Trigona di Desa Sakai Bekalar Kecamatan Kandis Kabupaten Siak.
Program swadaya ekonomi masyarakat ini diakomodir oleh Lembaga Inisiatif Zakat Indonesia (IZI) Riau, bersama Kelompok Tani Lestari.
Humas Pertagas ORA, Indra menebarkan semangat untuk kelompok Tani Lestari, berharap bantuan yang diberikan bisa bermanfaatkan dengan maksimal.
"Ini merupakan kesempatan bagus dan peluang yang terbuka bagi bapak ibu disini. Semoga komunikasi berjalan dengan baik, dan jika ada keluhan ataupun permasalahan bisa berkonsultasi dengan teman teman IZI," Ujar Indra.
Diketahui ada sebanyak 40 box disertai indukan lebah disiapkan untuk budidaya program swadaya ekonomi ini oleh IZI.
Kepala Perwakilan IZI Riau, M. Iqbal Farizi mengungkapkan rasa syukurnya adanya program pemberdayaan ekonomi masyarakat, dan berharap untuk kedepannya kelompok tani budidaya lebah madu trigona menjadi sukses dan sejahtera.
Baca Juga
Perwakilan dari kelompok Tani Lestari, Supriadi dalam sambutannyamengubcapkan banyak terima kasih sebab sudah didukung dengan budidaya lebah madu trigona dari CSR Pertagas.
"Harapan kami Pertagas terus lakukan pendampingan hingga masyarakat menjadi mandiri dan beri peningkatan ekonomi," syukur Supriadi