RIAU ONLINE, PEKANBARU - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau, melalui Dinas Pendidikan (Disdik) Riau, mewacanakan pembangunan 18 unit sekolah baru (USB) tingkat SMA/SMK Negeri untuk mendukung fasilitas pendidikan di Bumi Lancang Kuning.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Disdik Provinsi Riau, M Job Kurniawan, mengatakan 18 USB tersebut terbagi dari 14 SMA dan 4 SMK negeri.
"Tahun depan pembangunan 18 USB SMA/SMK tersebut upaya mengurai persoalan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB,-red) yang setiap tahunnya terus menjadi polemik," ungkapnya, Kamis, 15 Desember 2022.
M Job menyebut kurangnya ruangan PPDB SMA/SMK menjadi salah satu polemik yang dikeluhkan masyarakat, khususnya di Kota Pekanbaru.
"Makanya tahun depan kita akan bangun tiga unit SMA di Pekanbaru. Sedangkan USB di kabupaten kota lainnya disesuaikan dengan kebutuhan," tegasnya.
Adapun 18 USB SMA/SMK negeri yang rencananya dibangun pada 2023 di antaranya SMAN 17 Jalan Parit Indah Pekanbaru, SMAN 18 Jalan Delima Pekanbaru, dan SMAN 19 Jalan Fajar Pekanbaru.
Selain itu, ada SMAN 2 Mandau Bengkalis, SMAN 3 Kubu Rokan Hilir, SMAN 3 Minas Siak, SMAN 3 Rimba Melintang Rokan Hilir, SMAN IV Koto Rokan Hulu, SMAN 4 Bangko Rokan Hilir, dan SMAN 8 Dumai.
Kemudian, SMAN 2 Batang Gansal Inhu, SMAN Kemuning Indragiri Hilir, SMAN 1 Batang Peranap Indragiri Hulu (Inhu), SMAN 2 Batang Cenaku Inhu.
Sedangkan untuk USB SMK ada 4 unit, dipaparkan Job, di antaranya SMKN 2 Kandis Siak, SMKN 4 Mandau Bengkalis, SMKN 4 Rambah Rokan Hulu, dan SMKN 2 Rupat Bengkalis.