RIAUONLINE, PEKANBARU - Beredar informasi dari masyarakat adanya tinja dari Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas II A Pekanbaru yang dibuang ke dalam parit. Kabar ini dibantah langsung oleh Kalapas, Sapto Winarno.
Sapto menegaskan kalau tinja yang dilaporkan tersebut bukanlah dari Lapas Pekanbaru.
"Kami dalam Lapas memiliki septictank atau pembuangan tinja sendiri, jika penuh langsung dipanggil petugas berwenang untuk mengurusnya," ujar Sapto kepada RIAUONLINE.CO.ID, Senin, 29 Agustus 2022.
"Jadi kalau ada ditemukan dalam parit, bisa dipastikan itu bukan dari Lapas," pungkasnya.
Hal sama juga diungkapkan oleh Kepala Pengamanan Lapas Pekanbaru, Effendi Purba.
Menurut Purba, tinja yang ditemukan dalam parit tersebut bisa jadi dibuang oleh orang tak bertanggungjawab, dan bukan dari Lapas Pekanbaru.
"Kita ada pembuangan limbahnya di dalam lapas, tak mungkin kita buang ke luar (parit)," pungkasnya.