RIAUONLINE, PEKANBARU-Sebanyak 42 orang terjaring razia oleh Tim Bono Polda Riau di Hotel Emerald, Jalan Kaharudian Nasution, 10 orang wanita pekerja seks komersial ikut diamankan.
Razia digelar di Hotel Emerald menjaring sebanyak 27 pria dan 15 wanita. Beberapa pengunjung hotel sempat lari tunggang langgang melihat kedatangan petugas.
Dengan kesigapan petugas, sejumlah pengunjung hotel yang berusaha kabur dapat diamankan untuk didata.
Petugas selanjutnya menyisir satu persatu kamar hotel dan menemukan pasangan bukan suami istri tanpa busana di dalam kamar hotel.
Selain itu, dari penyisiran Tim Bono Polda Riau, petugas mendapati tiga wanita dalam satu kamar yang diketahui merupakan wanita Pekerja Seks Komersial (PSK) dengan sejumlah pria.
Dari pengakuannya, mereka menjajakan diri dengan tarif Rp 200 ribu hingga Rp 300 ribu sekali kencan yang dipesan secara online di media sosial.
Danton I Kompi I Ditsamapta Polda Riau, Ipda Muhammad Fatyo mengatakan, petugas mengamankan 42 orang di Hotel Emerald.
“Di Hotel Emerald kami menemukan cukup banyak, 27 pria dan 15 wanita. Dimana 15 wanita, 10 wanita diindikasikan wanita Open BO,” ujarnya, Senin, 10 Mei 2021.
Ipda Fatyo menambahkan, tindakan yang dilakukan petugas memanggil orang tua yang bersangkutan.
“Orangtua mereka kami suruh mendatangi Polda agar orangtua mereka mengetahui perilaku anaknya dil uar sana,” ucapnya.