Tak Mau Cik Puan Bernasib Sama dengan Pasar Induk, Ini Harapan Tengku Fajri

Pasar-Cik-Puan4.jpg
(Laras Olivia/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU- Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau memberikan aset Pasar Cik Puan kepada Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru. Pemko Pekanbaru nantinya akan mengelola penuh Pasar Cik Puan ini. 

 

Menanggapi hal ini, Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri mengatakan, pihaknya tidak ingin aset yang ada di Kota Pekanbaru tidak terkelola dengan baik dan maksimal. Hal ini berkaca pada wacana Pasar Induk yang hingga saat ini tak kunjung beroperasi.

 

"Seperti pasar induk, kita sayangkan sampai hari ini tak kunjung selesai. Padahal mimpi, semangat, dan cita-cita kita terhadap pasar induk itu sangat besar sekali," katanya. 

 



 

 

Politisi Partai Demokrat ini meminta Pemko Pekanbaru untuk dapat menggali potensi-potensi yang ada dalam aset Pasar Cik Puan. Karena ia menilai, Pasar Cik Puan  dapat menambah keuntungan bagi Kota Pekanbaru.

 

 

Lebih lanjut, Azwendi meminta agar Pemko Pekanbaru dapat melakukan kajian yang tepat sasaran terhadap aset Pasar Cik Puan setelah dilakukan serah terima. 

 

"Dalam kajian itu bukan asetnya saja, tetapi potensi-potensi yang ada didalam aset itu juga harus dimanfaatkan," ujarnya.