Kebakaran Hutan dan Lahan di Perumahan Bumi Tampan Lestari, Payung Sekaki, Pekanbaru, Jumat, 26 Februari 2021 sekira pukul 17.00 WIB/DEFRI CANDRA/Riau Online
(DEFRI CANDRA/Riau Online)
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Kebakaran Hutan dan Lahan (Karhutla) kembali terjadi di di jalan Garuda Sakti KM 4,5 perumahan Bumi Tampan Lestari RT 001/RW 015 Kelurahan Labuh Baru Barat, Kecamatan Payung Sekaki, Pekanbaru, Jumat, 26 Februari 2021 sekira pukul 17.00 WIB.
Hal ini diketahui pihak Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pekanbaru usai ditelpon warga setempat yang melihat kobaran api mulai menyebar.
Anggota Satgas BPBD Kota Pekanbaru, Nur Akbar mengatakan awal kebakaran hutan ini diketahui usai anak-anak yang main dekat lokasi kejadian melihat orang yang membakar melarikan diri.
"Tim mendapat telpon dari warga bahwasanya telah terjadi kebakaran hutan di Garuda Sakti KM 4,5 Kelurahan Labuh Baru Barat," ucap Nur Akbar kepada RIAUONLINE.CO.ID, Jumat, 26 Februari 2021.
Nur Akbar juga mengatakan kebakaran tersebut disebabkan karena ulah seseorang yang tidak bertanggung jawab melarikan diri usai api mulai membesar merambat ke lahan lainnya.
"Kita sempat kesulitan memadamkan kobaran api karena Medan yang cukup jauh sehingga slang air kurang tiga rol, namun sudah dapat diatasi," tambahnya.
Dengan tim BPBD 8 orang yang dibantu TNI, akhirnya Karhutla di Garuda Sakti Pekanbaru berhasil dipadamkan pukul 19.20 WIB.
"Personil tadi ada 8 orang yang dibantu TNI berhasil memadamkan api dengan luas lahan 3 hektare," pungkasnya.