RIAUONLINE, PEKANBARU - Kawanan monyet ekor panjang kerap menyerang warga di Jalan Budidaya, Gang Budiniyah, Kelurahan Tuah Karya, Pekanbaru, Rabu, 17 Februari 2021.
Seorang warga, Indah Sari, menceritakan, beberapa waktu lalu anaknya yang masih berusia tiga tahun digigit oleh monyet ekor panjang yang masuk ke halaman rumahnya.
“Anak saya ini awalnya ingin menangkap anak monyet yang ada di halaman, tapi tiba-tiba induk monyet ini datang ambil anaknya dan menggigit anak saya di bagian bokongnya,” ucapnya.
Indah menambahkan, ia juga sempat dikejar oleh induk monyet ekor panjang karena berusaha melindungi anaknya yang digigit monyet tersebut.
“Ketika saya mau ambil anak saya dan mau halau pakai batu saya pun dikejar sama induk monyet itu,” tuturnya.
Selanjutnya, indah berharap kepada pihak terkait agar segera menangkap monyet karena anaknya telah digigit monyet yang masuk ke pemukiman warga.