Sudah 1 Hektar TPU Tengku Mahmud Terpakai untuk Korban Covid-19

TPU-Tengku-Mahmud2.jpg
(RAHMADI DWI/Riau Online)

RIAUONLINE, PEKANBARU-Total sudah satu hektar lahan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tengku Mahmud, Kecamatan Rumbai, Pekanbaru, terpakai bagi korban meninggal Covid-19.

Dari bulan April 2020 hingga kini, sudah ada sebanyak 510 makam korban Covid-19 di Tempat Pemakam Umum (TPU) Tengku Mahmud.

TPU Tengku Mahmud memiliki luas sekitar 10 hektar lahan dan merupakan TPU milik Pemerintah Kota Pekanbaru.

Selain untuk pemakaman umum, Pemko Pekanbaru juga menyediakan lahan khusus bagi korban Covid-19.

Penggali Makam Covid-19, Subhan Zein, menuturkan, dalam sehari maksimal bisa menggali sebanyak delapan makam.



“Hingga kini total sudah terpakai satu hektar lahan bagi korban Covid-19,” ucap Subhan Zein.

Subhan, menambahkan, setiap hari pekerjaannya bersama lima pekerja lainnya selalu menyiapkan liang lahat untuk korban meninggal virus corona.

“Jika tidak ada yang masuk, kerja kami membersihkan makam, dan dua pekerja kami pindahkan ke pemakamam umum untuk bersihkan makam,” terangnya , Senin, 1 Februari 2021.

Total pekerja penggali makam Covid-19 di TPU Tengku Mahmud ada sebanyak enam orang, bekerja setiap hari 24 jam menggali makam korban Covid-19.