Masyarakat Diminta Informasikan Rekam Jejak Empat Pelamar Dirut BRK

Asisten-I-Setdaprov-Riau-Ahmad-Syah-Harrofie.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAUONLINE, PEKANBARU - Tim Panitia Seleksi (Pansel) calon Direktur Utama (Dirut) Bank Riau Kepri (BRK) mengumumkan nama-nama pelamar yang lulus seleksi administrasi, Senin 18 November 2019. Dari tujuh nama pelamar yang mendaftar di posisi Dirut BRK, tim Pansel menetapkan empat nama pelamar lolos dalam seleksi administrasi.

Sebagai bahan pertimbangan, masyarakat dilibatkan untuk memberikan informasi terkait rekam jejak empat pelamar tersebut.

Empat pelamar yang lulus seleksi administrasi tersebut diantaranya adalah Andi Buchari, Hendra Buana, Mulyadi Mustafa dan Nizam. Dua dari empat nama yang lulus seleksi administrasi berasal dari internal BRK, yakni Hendra Buana dan Nizam.

"Setelah resmi diumumkan, maka para pelamar yang dinyatakan lulus seleksi administrasi ini akan mengikuti uji kepatutan di Lembaga Pengembangan Perbankan Indonesia (LPPI) di Jakarta pada 21-22 November 2019. Sekaligus untuk calon Direktur Dana dan Jasa serta Direktur Operasional," kata Ketua Pansel Pimpinan BRK, Ahmad Syah Harrofie, Senin 18 November 2019.



Selain itu, tim Pansel juga menjaring informasi dari masyarakat terkait rekam jejak para pelamar ini. Pihaknya mengimbau kepada masyarakat untuk memberi informasi terkait rekam jejak calon Dirut BRK sampai 27 November mendatang dengan mencantumkan identitas lengkap.

"Kalau ada masyarakat yang ingin melaporkan rekam jejak dari masing-masing pelamar ini kami persilakan. Silahkan sampaikan ke Sekretariat Pansel BRK Kantor Badan Administrasi Perekonomian Setdaprov Riau," katanya.

Sebelumnya, Tim Pansel sempat memperpanjang pendaftaran untuk jabatan Dirut akibat sepinya pelamar di posisi ini. Pendaftaran via pos itu telah dibuka sejak tanggal 4 November 2019 lalu dan akan ditutup pada tanggal 11 November 2019 mendatang.

Tim Pansel terpaksa memperpanjang pendaftaran jabatan Dirut, karena sebelumnya baru dua calon yang lulus tes administrasi. Sementara persyaratannya, minimal harus ada tiga calon yang diusulkan untuk jabatan Dirut.

Sementara untuk pelamar posisi Direktur Dana dan Jasa serta Direktur Operasional ada 11 pelamar yang lulus seleksi administrasi dan menjalani UKK di LPPI Jakarta. (*)