RIAU ONLINE, PEKANBARU - Mengenakan pakaian adat Melayu lengkap, Datuk Setia Amanah Syamsuar, memberikan pesan-pesan saat Upacara Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-62 Provinsi Riau, Jumat, 9 Agustus 2019.
Pesan-pesan tersebut berisikan apa saja akan dilakukannya bagi warag Riau, mulai dari Budaya Melayu hingga Perbankan Syariah dengan konversi Bank Riau Kepri dari Konvensional menjadi Syariah.
Gubernur Riau Syamsuar disela upacara peringatan HUT Ke-62 Provinsi Riau, mengatakan, Riau Hijau Bermartabat diambil menjadi Tema merupakan penjabaran dari Rancangan Pembangunan Jangka Menengah Daerah 2019-2024 telah ditetapkan DPRD Riau beberapa waktu lalu.
"Komitmen kami membangun konsep Riau Hijau untuk mewujudkan pembangunan berwawasan lingkungan dan mempertahankan identitas kemelayuan dalam bingkai bertamadun," kata Syamsuar.
Penguatan budaya Melayu, tuturnya, harus diperkuat, terutama dalam sektor dunia pendidikan. Mulai dari SD hingga SMA harus mempelajri budaya Melayu sebagai muatan lokal di seluruh kabupaten dan kota di Riau.
Selain itu, kata Bupati Siak dua periode ini, ia mengingatkan kepada ASN Provinsi Riau agar meningkatkan pelayanan kepada masyarakat. Syamsuar juga mengingatkan ASN agar tidak melakukan tindakan-tindakan melanggar aturan.
"Seluruh ASN harus meningkatkan kedisiplinan dan bekerja sesuai aturan berlaku," ujarnya.
Tidak hanya itu, pada peringatan hari jadi provinsi Riau ini, Syamsuar juga menyampaikan soal penguatan wisata halal sudah dicanangkan pemerintah pusat melalui Kementerian Pariwisata.
"Pemprov Riau terus melakukan berbagai upaya membangun branding, agar Riau bisa menjadi daerah memiliki potensi pariwisata halal. Apalagi Riau saat ini berada di peringkat ketiga nasional sebagai daerah wisata halal," tuturnya dengan bangga.
Selain itu, pengembangan ekonomi berbasis syariah juga menjadi komitmen Syamsuar guna membangun perekonomian di Riau. Upaya tersebut ditandai dengan pengembangan pariwisata halal, menggalakkan program wakaf dan zakat.
"Mengkonversi Bank Riau Kepri dari konvensional dan syariah sebagai wujud komitmen kami dalam pengembangan ekonomi syariah di Riau," ujarnya.