Dokter Kosong, Pasien Puskesmas Damon Membludak

Dokter-bengkalis-demo2.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/Fakhrurrodzi Baidi)


LAPORAN: ANDRIAS

RIAU ONLINE, BENGKALIS - Pemandangan tidak seperti biasanya terlihat di Puskesmas Damon, Kecamatan Bengkalis. Puluhan warga harus rela menunggu lama untuk mendapatkan pengobatan. Pasalnya, dokter yang bertugas, dr Sinta Putri Nanda tidak hadir.

Seperti dikeluhkan, Syafrijai warga Wonosari Bengkalis. Akibat keterlambatan dokter yang bertugas, dirinya harus rela menunggu berjam-jam untuk mendapatkan surat rujukan ke rumah sakit.

"Dari pagi tadi kita sudah menunggu dokternya belum masuk juga. ketika kita tanyakan, petugas bilang dokternya lagi demo di RSUD Bengkalis," ungkap Syafrijai di Puskesmas Damon, Rabu, 28 November 2018.

Baca Juga: Dokter Bengkalis Orasi, Pelayanan Sempat Terbengkai



Puas menunggu lama, sekitar pukul 10 30 WIB surat rujukan dirinya untuk ke rumah sakit pun didapat.

"Tapi jadi kesal, masa gara-gara ada dokter korupsi lalu ditangkap, dokter di Bengkalis ikut-ikutan demo. Seharusnya, pikirkan masyarakat ini yang mau berobat dan perlu segera ditangani," geram Syafrijai.

Sebelumnya, puluhan dokter tergabung Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Bengkalis melakukan orasi di depan Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Bengkalis, Rabu, 28 November 2018 sekitar pukul 9.40 WIB. Akibatnya, pelayanan kesehatan bagi masyarakat di Bengkalis sempat terbengkalai.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id