Datangi Bawaslu Soal Deklarasi Dukungan, Firdaus: Itu Hak Saya Pribadi

Firdaus-di-Bawaslu.jpg
(ISTIMEWA)


RIAU ONLINE, PEKANBARU - Walikota Pekanbaru Firdaus memenuhi panggilan Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Riau terkait deklarasi dukungan terhadap salah satu pasangan capres-cawapres di Hotel Aryaduta Pekanbaru, Selasa, 23 Oktober 2018.

Firdaus tiba di kantor Bawaslu Riau, Jalan Addi Sucipto nomor 284 (Komplek Transito), Pekanbaru sekitar pukul 12.00 WIB.

Permintaan keterangan dari Firdaus itu dipimpin oleh Koordinator Divisi Penindakkan Pelanggaran Bawaslu Riau Gema Wahyu Adinata. Hadir pula anggota Bawaslu Riau Neil Antariksa, Amiruddin Sijaya dan unsur Sentra Gakkumdu dari Kepolisian dan Kejaksaan.

Baca Jgua: Dipanggil Bawaslu, Bupati Pelalawan Ngaku Cuti Saat Deklarasi Dukung Jokowi

Gema melontarkan sebanyak 28 pertanyaan kepada Firdaus. Klarifikasi itu berakhir pada pukul 17.20 Wib.

"Sebagai Walikota tentu saya mendukung pemerintah, tapi secara individu itu hak saya pribadi dan itu rahasia," ungkap Firdaus.



Selanjutnya Bawaslu Riau meminta pendapat ahli hukum, dengan menghadirkan Ahli Pidana Universitas Riau Erdianto. Bawaslu meminta pendapat Erdianto terkait dukungan pejabat daerah Riau terhadap salah satu pasangan capres di kantor Bawaslu Riau yang sedang cuti.

Klik Juga: Teken Dukungan ke Jokowi, Ketua Gerindra Rohul Datangi Bawaslu Riau

Permintaan Pendapat Ahli juga dihadiri oleh, unsur Kepolisian dan Kejaksaan Hardian Pratama Kasubdit I Polda Riau, I Wayan Sutarjana, Kasi Kamneg TPUL Kejati Riau, 3 orang Penyidik Hotman Silalahi, Masviyanto, Iswandi, dan 2 orang anggota Bawaslu Riau Neil Antariksa, dan Gema Wahyu Adinata.

Terkait beberapa kepala daerah yang dipanggil Bawaslu Riau, Ketua Bawaslu Riau, Rusidi Rusdan menyampaikan undangan klarifikasi kedua ini menyesuaikan dengan jadwal para kepala daerah tersebut. "Hanya jadwal pemanggilan beliau harus disesuaikan kembali dan ini akan kita atur kembali," tutur Rusidi Rusdan.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE 

Follow Twitter @red_riauonline

Subscribe Channel Youtube Riau Online

Follow Instagram riauonline.co.id