RIAU ONLINE, PELALAWAN - Tim Laboratorium Forensi (Labfor) Medan memantau lokasi kebakaran kantor pelayanan pajak pratama Pangkalan Kerinci, Selasa, 4 September 2018 sore.
"Ini bagian ada penyelidikan yang kita lakukan. Makanya kita undang tim ahli dari Labfor Medan," ungkap Kasat Reskrim Polres Pelalawan, AKP Teddy Ardian, Selasa, 4 September 2018.
Bersama Kasat Reskrim Polres Pelalawan, AKP Teddy Ardian, tim memeriksa setiap sudut di ruangan yang merupakan gudang arsip penagihan di lantai III kantor pajak secara rinci. Ruangan tersebut berisi barang, mobiler, hingga berkas yang terbakar pada Minggu, 2 September 2018.
Selama penyelidikan yang berlangsung sejak pukul 17.00 WIB hingga malam itu, Polisi juga didampingi pegawai kantor pajak serta seluruh saksi kebakaran, pegawai yang tidur di kantor serta petugas keamanan, selama penyelidikan lapangan.
Tim mencari sumber api yang melalap seluruh isi ruangan tersebut. Bahkan, tim naik hingga ke rangka atap dan memoto bagian-bagian tertentu.
Para saksi dimintai keterangan terkait kronologi terbakarnya gedung yang berada di kompleks perkantoran Bhakti Praja itu. (****)