Gubernur Riau Arsyadjuliani Rachman menyerahkan sapi kurban dari Presiden Joko Widodo seberat 880 Kg
(Azhar)
RIAU ONLINE, PEKANBARU - Satu hari menjelang hari besar Idul Adha bertepatan dengan 11 Zulhijah 1439 H, Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman menyerahkan langsung sapi kurban milik presiden RI, Joko Widodo.
Sapi yang diserahkan itu merupakan sapi brangus yang merupakan hasil perkawinan antara sapi brahman dan sapi engges dengan ciri khas memiliki kulit hitam dan tentunya memiliki badan yang besar.
"Karena izin Allah, kita bisa melanjutkan penyembelihan hari yang istimewa ini yaitu sapi dari presiden kita, Joko Widodo," kata Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachma di halaman mesjid Raya Annur Riau, Kamis, 23 Agustus 2018.
Nantinya hasil daging sapi yang memiliki bobot 880 kg ini akan diserahkan kepada warga Pekanbaru yang berhak dan tentunya membutuhkan.
Tambah Andi Rachman, semangat untuk berkurban harus digalakkan dan dipupuk dikalangan masyarakat Riau karena perintah untuk berkurban ini merupakan perkara sunah yang diwajibkan.
"Memang untuk semangat berkurban dikalangan masyarakat Riau harus sema-sama kita pupuk. Karena besar manfaat untuk kita yang melakukannya," jelasnya.
Sementara itu, ketua umum Badan Kesejahteraan Mesjid Raya (BKMR) Mesjid Raya Annur Riau, Faizal Komar Karim mengatakan bahwa selain menerima sapi dari Jokowi, mereka juga menerima hewan kurban dari gubernur Riau dan ketua DPRD Riau.
"Hari ini kita menerima 3 ekor sapi. Yang pertama dari Presiden RI, gubernur Riau dan ketua DPRD Riau. Mudah-mudahan dikalangan kita niat untuk melaksanakan kurban semakin meningkat," harapnya.