RIAU ONLINE, SIAK - Calon Gubernur Riau nomor urut 1, Syamsuar mengatakan telah mempersiapkan program prioritas dari visi dan misinya bersama pasangannya Edy Natar, jika nanti terpilih sebagai Gubernur Riau.
"Tentunya program prioritas inilah yang kami persiapkan dengan melihat nanti, mungkin tahun pertama apa yang harus kita lakukan," kata Syamsuar, Rabu, 27 Juni 2018
Dia menyebutkan hal tersebut dilakukan sebagai upaya untuk menindaklanjuti aspirasi warga dari seluruh kabupatan dan kota di Provinsi Riau.
Tak hanya menyangkut ekonomi, namun kata Syamsuar, aspirasi yang terima juga terkait pendidikan, kesehatan masayarakat, termasuk penyelenggaraan pemerintahan di Riau.
Sebab itu, jika nanti dirinya bersama Edy dipercaya untuk mengemban amanah rakyat Riau, tentunya kata Syamsuar, ia sudah harus mempersiapkan segala hal yang diperlukan, kendati pelantikan tidak segera dilangsungkan.
"Kami setidaknya mempersiapkan tentang apa saja nanti yang perlu dialokasikan pada 2018, sebab bagaimanapun kalau tidak salah pelantikan Gubernur Riau terpilih pada tahun depan, sementara APBD sudah berjalan.
"Jadi ya tentunya, kalau seandainya kami diridhoi Allah SWT diberikan amanah oleh rakyat Riau, tentunya kami mesti sudah mulai mempersiapkan segala sesuatu yang berkaitan dengan program prioritas untuk tahun depan," tutupnya.