RIAU ONLINE, PEKANBARU - Gubernur Riau, Arsyadjuliandi Rachman mengajak putra-putri terbaik Riau untuk berbondong-bondong mendaftarkan diri mengikuti seleksi peneriman calon Taruna, Taruni, Bintara hingga calon Tamtama yang sebentar lagi akan dibuka.
Ajakannya itu karena Riau memiliki garis pantai yang cukup panjang. Selain itu, beberapa wilayahnya berbatasan langsung dengan perairan hingga bersebrangan langsung dengan negara tetangga.
"Riau ini tak kalah dengan Provinsi lainnya. Karena memiliki luasan 2.000 lebih garis pantai. Kemudian ada enam kabupaten kategori perbatasan. Jadi anak-anak Riau ini seharusnya menyadari wilayahnya merupakan daerah laut," katanya di Gedung Daerah, Selasa, 31 Oktober 2017.
Selain itu dengan hadirnya warga Riau yang turut ikut andil mengikuti seleksi penerimaan tersebut, dapat juga meningkatkan dan membuat nama Provinsi Riau semakin terangkat karena memiliki Sumber Daya Manusia (SDM) yang handal.
Bagi masyarakat yang berminat, untuk langkah awalnya silakan mendaftar diri secara online melalui website www.al.rekrutmen-tni.mil.id. Kemudian dilanjutkan dengan kembali mendaftarkan diri (fisik) ke tempat-tempat pendaftaran yang telah ditentukan.
Untuk calon Tamtama Prajurit Karir (PK) akan dibuka gelombang I pada Desember 2017 hingga Januari 2017. Gelombang ke-II akan dibuka pada Juli hingga Agustus 2017.
Kemudian untuk Bintara PK, pria maupun wanita untuk gelombang I akan dibuka pada Bulan April 2018. Sementara gelombang ke-II akan dibuka pada Juli sampai Agustus 2018. Terakhir, untuk Taruna maupun Taruni AL akan dibuka pada bulan April 2018 mendatang.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE
Follow Twitter @red_riauonline
Subscribe Channel Youtube Riau Online,
Follow Instagram riauonline.co.id