Begini Tahap Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017 di Pekanbaru

Audisi-PB-Djarum1.jpg
(RIAUONLINE.CO.ID/AZHAR SAPUTRA)

RIAU ONLINE, PEKANBARU - Legenda Bulutangkis Indonesia selaku tim pencari bakat seleksi umum Perkumpulan Bulutangkis (PB) Djarum, Sigit Budiarto menjelaskan tahapan seleksi audisi umum yang diselenggarakan selama dua hari yakni 24-25 Maret 2017 di Pekanbaru.

Pada tahapan awal yang berlangsung satu hari itu adalah screening dari jumlah 472 peserta yang pagi ini pendaftarannya masih dibuka secara manual dari seluruh Indonesia dari usia U-11 dan U-13. Mereka diharuskan memiliki basic dan mengetahui bagaimana cara dalam bermain bulutangkis yang benar.

"Tahap awal ini kami minta untuk menampilkan bagaimana peserta dalam menyajikan bagaimana teknik dasar dalam bermain bulutangkis itu seperti apa," katanya di Gelanggang Olahraga (GOR) Angkasa, Sabtu, 25 Maret 2017.

Baca Juga: Catat, Kriteria Ini Harus Dimiliki Atlet Dalam Audisi Djarum Beasiswa Bulutangkis

Pada tahap ini peserta harus berhadapan satu dengan atlet yang lainnya. Peserta diberi waktu selama 5 sampai 10 menit jenis kelamin. Namun, menang atau kalahnya peserta yang dipertandingkan tidak menjadi patokan penilaian seleksi.



"Keputusan lolos atau tidaknya bukan dari hasil menang atau kalahnya dalam permainan. Tolak ukurnya adalah teknik dan daya juang peserta," katanya.

Sementara untuk tahap turnamen yang berlangsung satu hari sesudahnya yakni, 25 Maret 2017, seleksi menerapkan sistem gugur.

Klik Juga: Pekanbaru Jadi Tuan Rumah Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulutangkis 2017

Peserta dibagi menjadi kategori U-11 dan U-13. Peserta yang menang dalam tahap seleksi ini akan mendapatkan super tiket (tiket emas) untuk kembali mengikuti audisi final di Kudus tepatnya di GOR Djarum, Kudus.

"Tim pencari bakat juga berhak untuk memberikan super tiket kepada peserta yang kalah dalam tahapan ini. Hal itu dikarenakan karena tim melihat potensi yang cukup besar dari para atlet itu," katanya.

Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline