(ISTIMEWA)
Senin, 28 November 2016 16:02 WIB
(ISTIMEWA)
Laporan: Azhar Saputra
RIAU ONLINE, INDERAGIRI HULU - Kapolsek Lirik AKP Amran Kadir mengatakan bahwa kelima tersangka pemilik senjata api (senpi) di dalam minibus Avanza yang terjaring razia Operasi Zebra Siak 2016 mengaku akan mempergunakan senpi tersebut untuk melakukan tindak pidana kejahatan.
"Jadi setelah dilakukan Interogasi pada kelima pelaku mengaku akan mempergunakannya untuk melakukan pencurian," ucap Kapolsek, Senin, 28 November 2016.
Aksi tersebut baru diketahui oleh polisi saat mereka berlima diamankan ke Polsek dan dilakukan pengembangan lebih lanjut setelah operasi Zebra barjalan.
Baca Juga
"Pencurian itu akan mereka lakukan terhadap hewan ternak sapi dimana lokasi dan waktunya masih akan kami kembangkan," tambahnya.
Baca Juga: Terjaring Razia di Rohul, Polisi Temukan Senpi di Minibus
Sebelumnya, satu unit minibus Avanza berwarna hitam terjaring razia Ops Zebra Siak 2016, Senin, 28 November 2016 pukul 09.45 WIB yang dilaksanakan di depan Mako Polsek Lirik karena memiliki senjata api rakitan.
Selain senjata api juga ditemukan amunisi aktif berjumlah 32 butir yang terletak jauh di dalam tas yang mereka sembunyikan.
"Selanjutnya kelima orang tersebut beserta barang bukti diamankan ke Polsek Lirik guna pengembangan lebih lanjut," tutup Kapolsek.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline