RIAU ONLINE - Bentrokan antara umat Islam dan Hindu pecah di India. Lima orang di antaranya dua orang polisi tewas.
Kekerasan antaragama itu pada Senin, 31 Juli 2023, itu berlangsung di Negara Bagian Haryana, di dekat ibu kota New Delhi.
Peristiwa itu bermula saat sebuah prosesi Hindu melewati wilayah mayoritas Muslim di Nuh. Lokasinya berada di 50 km dari New Delhi.
"Proses ditujukan untuk memindahkan satu kuil ke tempat lain namun kekerasan pecah antar dua kelompok di tengah jalan, yang menyebabkan kematian empat orang," kata juru bicara kepolisian Nuh, Krishan Kumar, seperti dimuat Reuters, dikutip dari kumparan, Selasa, 1 Agustus 2023.
Kumar menyebut bahwa 10 personel kepolisian lainnya menderita luka akibat peristiwa ini.
Bentrokan dikecam oleh Kepala Menteri Haryana, Manohar Lal Khattar. Dia memerintahkan pemberlakuan jam malam dan pemblokiran internet.
"Yang bersalah tidak akan terhindar, tindakan tegas akan diambil," kata Khattar.