RIAU ONLINE, NIEUWLEUSEN – Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, tak henti-hentinya mendapat pengakuan sebagai sosok yang menginspirasi banyak pebalap muda profesional. Seorang pebalap Superbike mengakui dirinya bisa jadi pembalap karena Rossi.
Rider Honda World Superbike Team, Michael Van der Mark, menyebut Rossi sebagai role model dalam kariernya. Menurut Mark, The Doctor –julukan Rossi– adalah pembalap pertama yang dikenal dan membuatnya ingin jadi pembalap. (Baca Juga: Ini Jadwal Laga MotoGP 2016)
“Ketika saya berusia 11 tahun, saya duduk di motor Valentino Rossi. Saat itulah saya berkata kepada ayah saya bahwa saya ingin membalap,” ungkap Van der Mark, sebagaimana dimuat Speedweek, Rabu (6/1/2016).
“Role model saya adalah Valentino Rossi. Saya sangat terpukau melihatnya balapan,” sambung pembalap 23 tahun tersebut.
Van der Mark bersyukur sang ayah sangat mendukung keinginannya. Ayahnya selalu membawanya untuk membalap di setiap pekan. Menurutnya, sang ayah juga sangat berkontribusi dalam kariernya.
“Ayah saya yang mengembangkan karier saya. Dia selalu ada di belakang saya. Sekarang, dia sering datang ke balapan saya di setiap pekan. Kami melakukan segalanya bersama-sama,” terang rider berkebangsaan Belanda itu.
Sukai/Like Fan Page Facebook RIAUONLINE dan Follow Twitter @red_riauonline