Shin Tae-yong Sebut Marselino Menangis saat Lawan Irak

Marselino-Ferdinan-Mengangis-saat-Lawan-Irak.jpg
(Instagram/Marselino Ferdinan)

RIAU ONLINE, Gelandang Tim Nasional (Timnas) Sepak bola U-23, Marselino Ferdinan menangis ketika harus menelan kekalahan saat melawan Irak. 

Hal ini disampaikan oleh Pelatih Timnas, Shin Tae-yong pada jumpa pers sebelum berhadapan dengan Guinea di Prancis, seperti yang dikutip dari Suara.com, Kamis 8 Mei 2024.

“Di pertandingan melawan Irak banyak yang disayangkan menurut Marselino sendiri, sampai ia menangis setelah kalah dari pertandingan lawan Irak,” kata Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong juga meminta agar pendukung sepak bola Timnas Garuda untuk tetap memberikan dukungan kepada Marselino. Menurutnya, Marselino tetap bekerja keras saat melawan Guinea, terlepas dari kekurangannya.



Shin Tae-yong juga mengingatkan bahwa saat ini Marselino baru saja menjalani pertandingan yang sangat menegangkan melawan Irak, meski usianya baru 19 tahun.

Pelatih Timnas Garuda itu juga meminta maaf atas insiden yang terjadi di media sosial yang menyoroti Marselino, pasca pertandingan melawan Irak. Shin Tae-yong juga menekankan bahwa dirinya juga memiliki andil dalam kesalahan tersebut.

Sebelumnya, Marselino Ferdinan menjadi sorotan sesaat setelah melawan Irak pada Kamis 2 Mei 2024 lalu. Warganet netizen menilai permainan Marselino saat itu terlalu egois.

Marselino kembali mendapat berbagai kecaman di media sosial, lantaran caranya menanggapi kritik-kritik dari warganet, terutama di akun pribadinya.

Timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea dalam playoff Olimpiade 2024 di Centre National du Football de Clairefontaine, Perancis, Kamis 9 Mei 2024. Pertandingan ini juga akan berlangsung tanpa penonton.